Categories: Sepeda Motor

Harga Honda PCX dan Yamaha NMAX Naik Bulan Ini

RiderTua.com – Mulai bulan ini, harga sejumlah sepeda motor mulai mengalami kenaikan. Meski kenaikannya tak seberapa, tapi itu saja sudah membuat banderolnya berbeda dari bulan sebelumnya. Seperti harga dua skutik bongsor Honda PCX dan Yamaha NMAX yang mengalami kenaikan kurang dari Rp 500 ribu. Tapi tetap saja harga keduanya tak berbeda jauh.

Baca juga: Honda PCX 160 Datang, Stok Model Lama Tinggal Sedikit

Harga Honda PCX dan Yamaha NMAX Mengalami Kenaikan

Yamaha NMAX 155 Connected pertama kali diluncurkan di Indonesia beberapa bulan lalu dan membawa berbagai ubahan. Kemudian giliran Honda PCX 160 yang hadir dengan lebih banyak perubahan, dari penampilan sampai mesinnya. Seolah Honda tak mau kalah dari Yamaha yang memiliki teknologi canggih pada skutik unggulannya tersebut.

Banderol keduanya juga ‘bersenggolan’ satu sama lain, meski varian tertinggi PCX, yaitu e:HEV yang paling mahal, yaitu tembus Rp 42 jutaan. Bahkan dengan kenaikan harga yang terjadi mulai awal April seakan tak membuat harga keduanya tak berbeda sama sekali. Ini karena kenaikan harganya tak sampai Rp 500 ribuan.

(BikesRepublic.com)

Tetap Bersaing Ketat

Untuk PCX, skutik Honda ini mengalami kenaikan harga hingga Rp 395 ribu, sedangkan untuk NMAX sebesar Rp 100 ribu saja. Entah mengapa kenaikan harga PCX yang lebih tinggi ketimbang NMAX. Meski demikian, harga keduanya nampak tak mengalami perubahan signifikan sama sekali.

NMAX 155 Connected ABS yang sebelumnya dibanderol Rp 33,75 juta kini naik hingga Rp 33,85 juta, lalu PCX 160 ABS dengan harga semula Rp 33,95 juta meningkat menjadi Rp 34.345.000. Varian PCX e:HEV sepertinya tak mengalami perubahan harga, tapi tetap saja varian ini menjadi yang termahal di kelasnya. Sementara NMAX varian ABS tetap menjadi yang termahal.

Baik NMAX maupun PCX memiliki keunggulannya masing-masing. Jika NMAX 155 memiliki fitur Y-Connect yang canggih, PCX 160 memiliki HSTC (Honda Selectable Torque Control) yang kebanyakan dipakaikan pada motor sport Honda. Sementara model lawas PCX sudah tak dijual lagi, generasi pertama NMAX masih disediakan oleh Yamaha.

This post was last modified on 11 April 2021 09:26

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024

Neta Memulai Produksi Mobil Listriknya di Indonesia

RiderTua.com - Akhirnya Neta dapat memulai perakitan mobil listriknya di Indonesia setelah memulai penjualannya sejak tahun lalu. Walau mereka baru…

25 April 2024

Citroen e-C3 Siap Diproduksi di Indonesia!

RiderTua.com - Walau Citroen mengimpor seluruh mobilnya dari luar negeri, modelnya dapat dijual dengan harga cukup terjangkau. Tentunya dengan kualitasnya…

25 April 2024

Aleix Espargaro : Fabio Quartararo Bertahan di Yamaha Bukan Hanya Karena Uang

RiderTua.com - Fabio Quartararo memilih tetap bertahan dengan Yamaha meski performa M1 sangat mengecewakannya. Aleix Espargaro ikut mengomentari hal ini, pembalap…

25 April 2024

Penjualan Mobil Listrik Ditargetkan Bisa Mencapai 17 Juta Unit?

RiderTua.com - Sejauh ini penjualan mobil listrik di seluruh dunia masih cukup bagus, walau dengan adanya penurunan tren di Eropa…

25 April 2024