Categories: MotoGP

GP Portimao: ‘Dokter Gigi’ Ini Tak Akan Bingung Oper Gigi Lagi

RiderTua.com – MotoGP Portimao adalah balapan kandang bagi Miguel Oliveira, diharapkan ‘Dokter Gigi’ ini tak akan bingung pindah atau oper gigi lagi. Seperti diberitakan sebelumnya ada masalah teknis diderita pembalap Portugal ini.. “Setelah start, dasbor saya berubah menjadi hitam. ‘Blank’, saya tidak punya informasi tentang persneling, pemetaan, ban dll. Semuanya hilang,” kata Oliveira di race Qatar-2.. Karena dashboard mati, Oliveira harus pindah gigi dengan feeling tanpa adanya indikator. Tentunya tim tak akan mengulang kesalahan yang sama di balapan rumahnya… Dan ‘Dokter Gigi’ ini tak akan kesulitan pindah atau oper gigi (persneling) motornya lagi..

GP Portimao: ‘Dokter Gigi’ Ini Tak Akan Bingung Oper Gigi Lagi

Di balapan Qatar kedua, pembalap KTM itu memilih ban depan medium. “Kami membuat keputusan itu setelah pemanasan. Kami mengamati suhu untuk melihat apakah aman untuk memulai dengan ban tersebut. Pada dasarnya kami tidak akan rugi. Karena kami tahu ban lunak akan rusak setelah 10 lap. Jadi pilihan jatuh pada medium, yang bekerja dengan baik. Ini bukan ban terbaik untuk stabilitas dan performa pengereman, tapi setidaknya saya tidak mengalami understeer,” lanjutnya.

Hasil yang dibukukan Oliveira dalam dua balapan pertama musim ini, yakni di peringkat 13 dan 15. Masih mengecewakan memang. Tapi pemenang MotoGP dua kali itu terlihat senang, karena setelah menjalani dua tes pramusim dan dua balapan di Sirkuit Internasional Losail, balapan berikutnya akan berlanjut di rumahnya (Portugal) dua pekan lagi. Tentunya selain semangat tim untuk bekerja lebih baik secara mental balapan rumah adalah motivasi tersendiri bagi pembalap lokal…

Terlepas dari segalanya, apakah Oliveira sudah memperlajari sesuatu dari GP Qatar yang bisa dia bawa? “Tidak, tidak ada. Kami memulai dengan baik, kami harus membawa pelajaran ini bersama kami,” jawabnya.

“Sebagai contoh, apa yang dicapai Jorge Martin. Dia start dengan baik seminggu lalu tapi finis di urutan ke-15. Menurut teori ini, balapan nanti akan bagus buat saya, karena kali ini saya bisa naik podium. Jadi saya bisa melihatnya secara positif,” pungkas Oliveira yang masih bisa tertawa meski sangat kesulitan di Qatar.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

MotoGP Dibeli Liberty Media? Dominasi Rider Italia Dan Spanyol Berakhir?

RiderTua.com - Setelah membeli Formula 1, American of Liberty Media pun berusaha mengamankan MotoGP dengan tawaran sebesar 4 miliar euro…

29 Maret 2024

Jack Miller Mengakui Sulit Melawan Acosta, Kaget dengan Gaya Balapnya dan Ingin Belajar dari Rookie MotoGP Itu?

RiderTua.com - Jack Miller mengakui bahwa tidak ada peluang melawan Acosta, pembalap Australia itu terkesan dengan rookie GasGas di Portimao..…

29 Maret 2024

Hyundai Dapat Mengekspor Ioniq 5 N Rakitan Lokal?

RiderTua.com - Dengan Hyundai yang telah meluncurkan Ioniq 5 N di Korea Selatan, model ini akan dihadirkan di negara lainnya.…

29 Maret 2024

Kia EV9 Raih Gelar World Car of the Year Tahun 2024

RiderTua.com - Produk dari Kia sudah tidak bisa diragukan lagi soal kualitasnya. Terlebih dengan model BEV yang dijualnya sejauh ini,…

29 Maret 2024

Hyundai Ioniq 5 Mendapatkan Varian N Lebih Dulu Dari Ioniq 6

RiderTua.com - Hyundai telah meluncurkan Ioniq 5 N sebagai mobil listrik berperforma tinggi pertama dari divisi mobil sport N. Model…

29 Maret 2024

Hyundai Belum Memutuskan Harga Kona EV Terbaru

RiderTua.com - Hyundai Kona Electric generasi terbaru telah dihadirkan di Indonesia, hanya saja harga jualnya tidak ikut diumumkan. Meski mereka…

29 Maret 2024