Categories: MotoGP

Cal Crutchlow: Segudang Harapan Setumpuk Pekerjaan!

RiderTua.com – Tim MotoGP Yamaha menaruh segudang harapan dan setumpuk pekerjaan bagi pembalap jebolan tim Honda, Cal Crutchlow. Di mana mulai tahun depan dipercaya menjadi pembalap uji tim garputala. melihat rekam jejak karir balap dan mentalnya tim Jepang tidak salah mempekerjakan ‘Papa Willow‘ ini… Massimo Meregalli mengatakan tahun 2020 Yamaha tidak mencapai tujuan. Dan berujar bahwa akan ada beberapa tes dijadwalkan dengan Crutchlow tes rider baru Yamaha. Di mana di Suzuki terbukti peran tes rider sangat krusial dalam pengembangan motor, sementara di Yamaha mandul..

Cal Crutchlow: Segudang Harapan Setumpuk Pekerjaan

Dua pembalap tim resmi Yamaha mengalami kesulitan pada musim MotoGP 2020 ini. 7 kemenangan dan total 12 kali naik podium, belum mampu mengukuhkan sebagai tim, pembalap dan pabrikan terbaik.. Menurut manajer tim Yamaha, Massimo Meregalli, kurangnya konsistensi adalah hal mendasar bagi terpuruknya tim Jepang itu.

Massimo Meregalli

Secara keseluruhan musim 2020 Yamaha tidak mencapai tujuannya. “Kami telah melakukan hal-hal hebat, tetapi kami belum mencapai tujuan utama. Itu adalah tahun yang aneh dan sulit,” kata Meregalli kepada media motogp.com..

Dia menambahkan bahwa Yamaha sudah memulai musim dengan awal yang baik, baik di tes musim dingin dan di Jerez, tetapi yang paling penting mereka kurang konsistensi, untuk memperjuangkan gelar dunia. “Sebelum memulai , kami berusaha untuk menjadi konstan dan berjuang untuk kejuaraan, tetapi ada banyak faktor yang tidak memungkinkan kami untuk melakukannya,” tambah Maio..

Dia kemudian berbicara secara khusus tentang dua pembalap dari tim pabrikan. “Maverick Vinales memulai dengan sangat baik, melakukan kualifikasi dengan baik, tetapi ada sesuatu yang hilang setelahnya. Saya ulangi bahwa kami kurang konsistensi dan dia tidak mampu melakukannya dalam balapan, tidak selalu salah pembalapnya. Dia tidak bisa cepat di semua sirkuit”.

“Sebaliknya, Valentino Rossi.. Dia tidak pernah mencatat begitu banyak DNF, bahkan tiga kali berturut-turut. Kemudian dia sakit, ada juga masalah teknis. Itu pasti menjadikannya sebagai salah satu musim terburuknya. Tahun depan dia akan melakukannya, memiliki kesempatan untuk menebusnya (di Petronas Yamaha). “

Tugas Crutchlow

Meregalli kemudian membahas tentang tes rider dan pembalap barunya (Fabio). Peran tes rider sangat penting di MotoGP modern saat ini.. “Untuk tahun 2021, ada banyak hal yang perlu kami tingkatkan. Fabio Quartararo akan tiba, untuk line-up dengan dua pembalap muda dan cepat. Tugas kami adalah menyediakan semua yang mereka butuhkan dengan cepat dan konsisten sepanjang musim. Tahun ini kami memiliki masalah khusus dalam beberapa balapan terakhir dan itu adalah sesuatu yang tidak ingin kami ulangi”.

Tidak akan ada kekurangan pekerjaan untuk tes rider baru Yamaha. “Kami sedang mempersiapkan program pengujian yang intens..Saya pikir Cal akan memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan,” pungkas Massimo Meregalli…

This post was last modified on 12 Desember 2020 07:08

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024