Categories: MotoGP

Yang Membuat Valentino Rossi Optimis di Portimao

RiderTua.com – Yang membuat Valentino Rossi optimis… Usai menjalani balapan MotoGP di musim yang sulit, Maverick Vinales dan Valentino Rossi ingin mengucapkan selamat tinggal musim ini dengan menutup seri pamungkas dengan hasil yang baik. Sejumlah faktor menunjukkan bahwa, kondisi di Portimao jauh lebih baik.

Yang Membuat Valentino Rossi Optimis

Tahun ini adalah musim yang sulit bagi Maverick Vinales serta Valentino Rossi. Mereka jarang puas dengan penampilan mereka di musim MotoGP 2020 yang diperpendek ini. Selain itu, pembalap Spanyol itu sering frustrasi dalam berjuang untuk bersaing di kejuaraan dunia, hingga beberapa saat sebelum akhir musim. Sementara juara dunia 9 kali Rossi, juga terhambat karena masalah kesehatan.

Sekarang menuju balapan final di Portugal. Vinales menjajal untuk pertama kalinya di Autodromo Internacional do Algarve pada 7 Oktober lalu, saat menjalani test di Portimao. Dia mengungkapkan jika dia suka dengan trek disana. Meski saat itu dia mengendarai Yamaha R1.

Namun demikian, dia merasa sangat optimis setelah melewatkan minggu-minggu sebelumnya yang mengecewakan. Dia berkata, “Saya sangat menantikan untuk mengendarai M1 saya di trek ini. Rasanya sudah sangat baik selama pengujian, jadi akan lebih baik dan lebih cepat lagi di M1. Kami akan melakukan yang terbaik dan saya yakin akan menyenangkan mendapatkan pengalaman di trek yang baru bagi kami.”

Rossi: Portimao Trek yang Luar Biasa

Berbicara tentang akhir musim, setelah balapan di Portugal, Rossi akan beralih dari tim resmi ke tim satelit Petronas SRT. Karena itu, pembalap berusia 41 tahun itu ingin mengucapkan selamat tinggal dengan hasil yang baik. Karena, berada di posisi ke-15 di Kejuaraan Dunia tidak memenuhi harapan pembalap asal Italia itu.

Dia berkata, “Portimao sangat bagus, trek ini luar biasa. Cengkeraman di sana lebih baik daripada di Valencia, jadi itu akan membantu kami. Saya merasa sangat baik melakukan tes di Algarve. Sirkuit ini berbeda dari semua trek lain yang pernah kami kunjungi selama musim ini dan ini baru bagi semua pembalap, yang membuatnya sangat menarik. “

Direktur tim Massimo Meregalli juga mengharapkan penampilan yang bagus di akhir tahun. Dia berkata, “Kami tahu bahwa perbedaan ketinggian akan menjadi tantangan yang menarik. Ini balapan terakhir kami dengan Valentino di tim resmi.”

“Setelah akhir pekan ini, kami juga akan mengucapkan selamat tinggal kepada beberapa anggota tim. Yang sangat kami hargai dan hormati, Sehingga kami dapat mencapai hasil terbaik dan mengakhiri tahun 2020 dengan keseimbangan yang positif.”

This post was last modified on 19 November 2020 14:42

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024