Home MotoGP Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini!

    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini!

    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini!
    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini!

    RiderTua.com – Akhirnya Valentino Rossi bisa balapan Minggu ini di Valencia-2.. Partisipasi pembalap Italia itu sudah dikonfirmasi dengan hasil tes ketiga kalinya.. Hari ini Valentino Rossi dari Monster Energy Yamaha MotoGP mendapat konfirmasi bahwa dirinya akan bisa berlaga di seri Valencia dua akhir pekan ini. Setelah tes PCR ‘sedikit positif’ (lemah) pada Selasa (10 November). Vale melakukan dua tes PCR lainnya (Rabu-Kamis, 11 – 12 November), yang keduanya kembali menunjukkan hasil negatif .

    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini

    Yamaha Motor Co dan Monster Energy Yamaha MotoGP dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Valentino Rossi akan bisa berlaga di balapan Valencia akhir pekan ini. Menyusul hasil positif yang lemah dalam tes PCR (Polymerase Chain Reaction) yang dilakukannya pada Selasa 10 November. Dengan hasil awal yang sedikit mengkhawatirkan itu, Valentino Rossi harus menjalani dua tes PCR lainnya (Rabu 11 dan Kamis 12 November). Sesuai dengan peraturan FIM. Di mana semua yang berpartisipasi di GP Valencia berikutnya harus menjalaninya. Dua tes lanjutan menunjukkan hasil negatif untuk The Doctor. Sekaligus mengonfirmasi kehadiran Rossi untuk balapan akhir pekan ini, seperti dilansir paddock-gp.

    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini MotoGP
    Akhirnya Rossi Bisa Balapan Minggu Ini

    Kronologi Seputar Kondisi Valentino Rossi

    1. Pada Selasa 10 November, Rossi menjalani tes PCR biasa, yang wajib bagi mereka yang bepergian ke rumah mereka di antara balapan. Hasil tes pertama ini dinyatakan “positif dengan viral load sangat rendah”. Dokter merekomendasikan Rossi untuk menjalani dua tes lagi, dengan jarak 24 jam.
    2. Pada Rabu 11 November Rossi menjalani tes PCR kedua, hasilnya negatif.
    3. Pagi ini (Kamis, 12 November) Rossi menjalani tes PCR ketiga di rumahnya. Kemudian melakukan perjalanan ke Valencia, Spanyol, di mana dia mengisolasi diri sambil menunggu hasilnya. Hasilnya lagi-lagi negatif, yang memungkinkan Rossi bisa bersama tim Monster Energi Yamaha MotoGP. Dan berpartisipasi pada balapan akhir pekan ini di Valencia.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini