Categories: Otomotif

Karimun Wagon R Jadi Fleet, Tanda Makin Laris?

RiderTua.com – Siapa sangka kalau Karimun Wagon R sudah jadi fleet di pasar roda empat Indonesia. Mungkin tak terlalu mengejutkan, mengingat segmen fleet terkadang tak hanya mengincar model MPV saja, tetapi juga termasuk LCGC. Karimun Wagon R jadi fleet menandakan kalau modelnya laris di pasar. Meskipun hasil penjualannya tak setinggi mobil Suzuki lainnya seperti Ertiga hingga Carry.

Karimun Wagon R Jadi Fleet Menandakan Laris di Pasar

Mungkin Karimun Wagon R bisa dikatakan sebagai mobil Suzuki yang underrated, karena hasil penjualannya yang lumayan kecil dari model lainnya. Lagipula kalau dilihat, hasilnya jauh lebih sedikit jika dibandingkan dengan LCGC lainnya. Walau begitu, sebenarnya Karimun masih bisa terjual dengan mencatatkan hasil positif.

Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatatkan capaian yang positif dari Karimun Wagon R sepanjang semester kedua tahun ini. Namun kebanyakan penjualannya berasal dari segmen fleet, dengan kenaikan yang mencapai 215 persen. Tentu itu sangat mengejutkan karena belum ada yang tahu kalau LCGC mungil ini bisa menjadi favorit konsumen fleet.

(Foto: Liputan6.com)

Unggulan di Segmen Fleet

Jadi kenapa bisa sampai selaris itu? SIS menjelaskan kalau Karimun Wagon R punya kelebihan yang sudah menjadi andalannya selama ini. Dari irit bahan bakar, harga kompetitif, serta modelnya yang kompak menjadikannya sebagai unggulan di segmen fleet selain Carry (minibus). Terkadang Karimun bisa juga disulap menjadi blind van layaknya Gran Max Minibus, tapi versi mininya.

Walau pasar masih belum sepenuhnya pulih, tapi SIS punya sejumlah mobil yang menjadi andalannya hingga sekarang. Seperti Carry yang diunggulkan di segmen kendaraan niaga kecil, serta Karimun Wagon R di fleet. Meskipun dengan bertambahnya model fleet baru seperti Every (Carry Minibus), tapi Karimun tetap takkan ditinggalkan begitu saja.

Angka penjualannya sepanjang tahun ini memang tak sebesar model sekelasnya. Tapi data dari Gaikindo menunjukkan kenaikan penjualan wholesales sebesar 104 persen untuk Karimun Wagon R. Berharap saja setelah model 40th Anniversary Edition-nya dirilis, maka itu bisa meningkatkan sedikit hasil penjualannya.

This post was last modified on 21 Oktober 2020 14:54

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, 14 pembalap yang lolos ke Q2.. Rider Moto3 'Alonso' terlihat…

26 April 2024

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024