RiderTua.com – Rombongan truk Yamaha MotoGP meninggalkan Gerno di Lesmo Italia, menuju Jerez. Tempat di mana balapan MotoGP pertama akan di gelar. Peralatan yang disediakan untuk Valentino Rossi dan Maverick Vinales akan tiba dalam sehari. Truk Yamaha MotoGP Italia tempuh 20 Jam perjalanan ke Jerez.. Hari Senin (2 hari lagi) sudah harus siap pakai!
Truk Yamaha MotoGP Italia Tempuh 20 Jam Perjalanan ke Jerez

Truk-truk dari tim Yamaha Factory Racing sudah meninggalkan markas Gerno di Lesmo. Tujuannya adalah ke Jerez de la Frontera, tempat Grand Prix MotoGP 2020 perdana akan diadakan. Karena pada hari Senin 13 Juli, paddock harus siap menerima pembalap dan menjadi tuan rumah pada sesi tes yang dijadwalkan hari Rabu 15.
Maverick Vinales dan Valentino Rossi akan mencoba untuk mengincar podium pertama di Jerez. Melanjutkan jejak kemenangan yang sudah diraih pada 2019 dengan indikasi perbaikan teknis di paruh kedua. Dengan hanya 13 balapan, semuanya menjadi mungkin, terutama untuk pembalap Spanyol Vinales, yang menunjukkan kecepatan balapan terbaik selama tes musim dingin. Bagi Valentino Rossi, ini akan menjadi tahun terakhirnya bersama tim resmi.
Selama masa istirahat yang panjang ini, markas Iwata melanjutkan pekerjaannya di bidang elektronik, area di mana paling lemah sampai tahun yang lalu. Ban belakang lunak baru dapat memberikan bantuan tambahan untuk YZR-M1. “Akan ada pertarungan yang sulit dan keseimbangan akan menjadi kuncinya. Harus hati-hati selama latihan bebas untuk mengurangi risiko cedera. Tetapi dalam balapan kita harus menyerang dari seri pertama,” kata Vinales kepada media cycleworld.com..