Categories: MotoGP

Resmi: Danilo Petrucci Milik KTM, Lebih Baik dari Pol Espargaro?

RiderTua.com – Kesepakatan Danilo Petrucci dengan KTM Tech3 juga berarti bahwa: Untuk pertama kalinya sejak bergabung dengan MotoGP pada tahun 2017, KTM menandatangani pemenang kelas premier. Pol Espargaro hingga saat ini belum memenangi satu seri-pun sejak tahun 2014 di kelas tertinggi.. Sementara 3 kali runner-up MotoGP Dani Pedrosa bergabung dengan proyek ini sebagai tes rider pada tahun 2019 dan telah diplot sebagai penjinak sifat agresif dari mesin RC16. Apakah Danilo Petrucci lebih baik dari Pol Espargaro untuk dimiliki KTM?

Danilo Petrucci Lebih Baik dari Pol Espargaro?

Danilo Petrucci secara resmi dikonfirmasi sebagai pembalap KTM MotoGP untuk 2021, namun di tim satelit Tech3. Sementara Miguel Oliveira dipilih untuk menggantikan Pol Espargaro yang akan berangkat ke Honda.

KTM secara logis mencari pembalap berpengalaman lainnya untuk melengkapi skuad muda Binder, Oliveira dan Lecuona. Orang-orang seperti Cal Crutchlow dan Andrea Dovizioso tetap tersedia untuk 2021, tetapi ketika Petrucci mengunjungi pabrik KTM di Austria baru-baru ini, pilihan KTM jelas pada Petrucci.

Pembalap Italia, berusia 29 tahun itu adalah yang paling cocok. Minim ‘kasus’ dan telah kantongi sembilan podium MotoGP termasuk kemenangan Mugello sejak debutnya pada tahun 2012. Peringkat dunia terbaiknya adalah posisi ke-6 dunia tahun lalu.

Banyak yang menduga Petrucci akan menggantikan Pol Espargaro sehubungan dengan berita bahwa Espargaro telah menyetujui kesepakatan dengan Repsol Honda. Alih-alih KTM malah memilih mempromosikan Miguel Oliveira. Sekaligus strategi ini akan mengobati rasa kecewa Oliveira, ketika Brad Binder terpilih untuk menggantikan Johann Zarco bersama Espargaro musim ini… Petrucci akan menjadi rekan Iker Lecuona.

“Kami senang dapat membawa Danilo ke keluarga ( Satelit Red Bull KTM Tech3). Pengalamannya sangat berarti, tetapi kami juga mengandalkan pembalap yang berkomitmen dan dengan sikap yang benar. Kami percaya ia masih memiliki sesuatu untuk ditampilkan di MotoGP,”kata direktur motorsport KTM, Pit Beirer.

This post was last modified on 26 Juni 2020 07:26

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Penjualan Mobil Hybrid Suzuki Catatkan Hasil yang Positif

RiderTua.com - Suzuki telah mencatatkan hasil penjualan mobil yang cukup bagus selama bulan Maret 2024 di Indonesia. Tercatat ada kenaikan…

27 April 2024

Toyota Hadirkan Dua Mobil Listrik Terbarunya!

RiderTua.com - Toyota kini memiliki sejumlah mobil listrik yang dijualnya di pasar global. Salah satunya bZ4X yang menjadi andalannya di…

27 April 2024

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024

Jorge Martin : Motor Tidak Ada Getaran!

RiderTua.com - Meski berada di posisi ke-5 dalam timesheet pada latihan hari Jumat di Jerez, Jorge Martin merasa dirinya jauh…

27 April 2024

Chery Tingkatkan Kapasitas Produksi Omoda E5!

RiderTua.com - Penjualan mobil Chery selama beberapa bulan terakhir di Indonesia masih cukup bagus. Terlebih bagi mobil listrik terbarunya, Omoda…

27 April 2024

Dua Motor Ducati Baru yang Segera Meluncur di Indonesia!

RiderTua.com - Seperti yang kita tau, Ducati punya pilihan model yang cukup fantastis dan desainnya keren-keren. Nanti pada tanggal 3-5…

27 April 2024