
RiderTua.com – Mungkin pemandangan ini yang akan kita saksikan jika Marquez bersaudara itu naik podium MotoGP bersama di salah satu seri musim nanti… Selebrasi podium ala tik-tok duo Marquez…
Selebrasi Podium Ala Tik-tok Duo Marquez

eSport MotoGP, Virtual putaran ke-4 digelar di Misano: Double Marquez finish di depan Rossi. Pembalap asli MotoGP kembali berlaga secara online. Minggu Grand Prix digital itu menarik perhatian karena Valentino Rossi ikut serta..
Tiga balapan virtual sebalumnya dimenangkan oleh 3 orang yang berbeda. Alex Marquez, Pecco Bagnaia dan Maverick Vinales telah merasakan kejayaan edisi digital.
Ada sebelas pembalap MotoGP yang bersaing. Valentino Rossi, Marc Marquez, Tito Rabat, Lorenzo Savadori, Joan Mir, Alex Marquez, Michele Pirro, Tetsuta Nakagami, Fabio Quartararo, Maverick Vinales dan Francesco Bagnaia.
Posisi pole dimenangkan oleh Fabio Quartararo. Alex Marquez mulai dari posisi 2 di grid dan Francesco Bagnaia dari tempat ke 3. Di baris kedua ada Maverick Vinales dan Valentino Rossi.
Setelah 9 lap Fabio di depan Marc Marquez dan saudaranya Alex. Savadori dan Mir menutup di 5 besar.. Valentino Rossi berada di urutan keenam setelah jatuh pada awal lomba.
Sayang, jatuhnya Fabio di babak ke-3 membuat Alex Marquez memimpin. Di urutan kedua ada Marc Marquez kemudian Rossi dan Mir bertahan untuk mendapatkan tempat ke-4. Vinales tidak bisa mengikuti kelompok depan.. dia harus puas dengan posisi ke-7 setelah jatuh dua kali. Pirro posisi terakhir, di tempat ke-11.
Dibalik podium 1-2 yang diraih dua bersaudara Marquez, mereka merayakan dengan cara mereka sendiri. Tak ketinggalan tren, mereka mengemas dalam sebuah aksi kreatif menggunakan aplikasi tik-tok untuk membuat video unik selebrasi podium eSport Misano..