Home MotoGP Valentino Rossi Usulkan Yamaha Turun dengan 5 Pembalap!

    Valentino Rossi Usulkan Yamaha Turun dengan 5 Pembalap!

    Valentino-Rossi-Petronas
    Valentino Rossi Petronas

    RiderTua.com – Valentino Rossi tidak mau berspekulasi tentang kemungkinan kembalinya Jorge Lorenzo ke jajaran rider Yamaha. “Saya tidak tahu apakah dia cukup termotivasi,” kata Rossi.. Valentino Rossi usulkan Yamaha turun dengan 5 pembalap!

    Valentino Rossi Usulkan Yamaha Turun dengan 5 Pembalap

    Valentino Rossi Jorge Lorenzo Petronas SRT Yamaha

    Meskipun kini hanya sebagai tes rider Yamaha namun keinginan untuk berkompetisi dengan fasilitas wildcard, diumumkan tak lama setelah itu. Jorge Lorenzo sudah menjelaskan pada beberapa kesempatan bahwa peluangnya kembali sebagai pembalap MotoGP sangat kecil. Namun demikian, selalu ada pertanyaan tentang apakah Jorge dapat kembali ke papan atas diantara pembalap MotoGP?

    Pembalap pabrikan Yamaha, Valentino Rossi tidak mau terlibat lebih jauh lagi dalam hal ini. Dalam sebuah percakapan video yang diselenggarakan oleh Yamaha dengan rekan setimnya Maverick Vinales dan reporter MotoGP Matt Birt, pembalap Italia itu menjelaskan. “Saya pikir dia mungkin berpikir untuk kembali dengan Yamaha di masa depan, tetapi saya tidak tahu apakah dia sudah cukup termotivasi?”.

    Di Petronas Ada Morbidelli dan Rossi

    Karena tim pabrikan Yamaha sudah memperpanjang kontrak Vinales untuk tahun 2021 dan juga memasukkan Fabio Quartararo. Pembicaraan tentang kemungkinan kembalinya Lorenzo dari ke tim Petronas-Yamaha, akan terbentur oleh keberadaan Franco Morbidelli. Karena kursi kedua dari tim satelit sudah dijanjikan untuk Rossi.

    Valentino Rossi Petronas Yamaha

    Juara dunia sembilan kali itu menambahkan: “Franco tidak terlalu senang karena dia bagus tahun sebelumnya, tetapi Quartararo lebih baik lagi. Namun, selama tes musim dingin, dia selalu sangat cepat, jadi saya yakin dia akan memberikan segalanya untuk mempertahankan posisinya di tim”.

    “Saya tidak tahu apa yang akan diputuskan Lorenzo, mungkin Yamaha harus menurunkan lima motor,” tambah Rossi. Pembalap berusia 41 tahun itu menjelaskan bahwa dia belum siap untuk mengakhiri karirnya: “Akan lebih adil untuk tetap membalap musim lain (2021) dan mungkin berhenti di akhir musim berikutnya . Saya berharap untuk melanjutkan balapan pada 2021”, kata Rossi…

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini