Honda Siapkan Vario Generasi Terbaru Bermesin 157cc dan Pakai Sasis eSAF

RiderTua.com – Honda dikabarkan sedang mempersiapkan generasi terbaru Honda Vario 150. Vario terbaru ini diberitakan akan menggendong mesin 157cc dan memakai sasis eSAF seperti yang sudah digunakan pada Honda Genio dan All New BeAT 2020.

Baca juga: Honda Hentikan Produksi Vario 110 cc, Kenapa ?

Honda Siapkan Vario Generasi Terbaru Bermesin 157cc dan Pakai Sasis eSAF

Mungkin, langkah yang diambil Honda ini adalah bentuk antisipasi karena sebentar lagi Yamaha dirumorkan akan mengeluarkan Aerox versi terbaru. Pasalnya, Yamaha telah melahirkan All New Yamaha NMAX 2020. Maka diprediksi Yamaha tak lama lagi pasti akan meluncurkan Aerox terbarunya.

(Foto: OtoSpirit.com)

Untuk melakukan serangan balik terhadap Yamaha, Honda merasa perlu untuk mengupgrade Vario 150-nya. Dilansir dari Greatbiker, Honda akan mengusung mesin 157cc untuk Vario generasi terbarunya nanti. Jelas kapasitas mesin segini bisa untuk mengepretin mesin Yamaha yang hanya 155cc. 

Tak hanya itu, Vario terbaru nanti juga mengadopsi sasis eSAF (Enhandced Smart Arcitecture Frame). Sasis ini telah terlebih dulu digunakan Honda Genio dan All New BeAT 2020. 

Sasis model ini adalah inovasi terbaru dari Honda yang diklaim mampu membuat handling jadi lebih lincah namun tetap stabil, bobot motor juga lebih ringan.

Tak hanya dibenamkan mesin dan sasis baru, jika ingin menjadi penantang serius untuk Aerox, maka Honda harus menyematkan fitur-fitur keren nan modern seperti yang diaplikasikan Yamaha setidaknya pada NMAX 2020. Karena Aerox pasti akan menggunakan fitur-fitur yang sama seperti NMAX 2020. Prediksinya Honda akan menyematkan traction control sebagai salah satu fiturnya.

Honda Vario generasi terbaru ini diprediksi akan diluncurkan pada 2021 atau 2022 mendatang. Di Indonesia atau Thailand dulu?

This post was last modified on 27 April 2020 10:57

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024

Marc Marquez : Ternyata Aku Masih Cukup Cepat!

RiderTua.com - Bagaimana jika Marc Marquez tetap melanjutkan dengan Honda?.. 'Saya bisa patah semangat ' katanya... Marc Marquez dipindahkan dari…

26 April 2024

Kolaborasi Yamaha dengan FILA, Luncurkan Fazzio Edisi Spesial

RiderTua.com - Salah satu skutik Yamaha yang berkolaborasi dengan FILA yakni sebuah brand fashion terkenal, menghasilkan edisi spesial dari Fazzio…

25 April 2024

CEO Ducati : Performa Marc Marquez Tidak Bisa Disamakan dengan Pembalap GP24

RiderTua.com - Marc Marquez mengukuhkan dirinya sebagai pembalap GP23 tercepat pada 3 seri pertama MotoGP musim 2024. CEO Ducati Claudio…

25 April 2024