Home Otomotif Mengenal Lebih Dekat dengan SUV Mewah Lexus LQ

    Mengenal Lebih Dekat dengan SUV Mewah Lexus LQ

    Mobil baru Lexus RZ450e kemungkinan mirip model ini
    lexus lf 1 limitless
    LF-1 Limitless akan jadi basis desain LQ ?

    RiderTua.com – Dalam lini produk Lexus, ada line-up mobil yang disebut sebagai L-Series. Terdiri dari model LX, LC, LS, dan LM, dan masing-masing merupakan jenis yang berbeda. Ternyata Lexus sudah menyiapkan satu model L lagi, yaitu LQ. Sepertinya menarik untuk mengenal lebih dekat dengan mobil SUV mewah Lexus LQ.

    Lexus LS F Sport gallery overlay 1204x677 LEX LSG MY19 0030 M75

    Baca juga: Lexus Siapkan Varian PHEV Untuk Model NX

    Mengenal Lebih Dekat dengan SUV Mewah Lexus LQ

    LQ memang berjenis SUV, tapi bukan berarti model ini akan ‘berebut tempat’ dengan model LX yang berjenis sama. Baik LX dan LQ menggunakan basis yang berbeda. Jika LX menggunakan basis Toyota Land Cruiser, maka LQ memakai basis dari Lexus LS sedan.

    Desain dari LQ mungkin akan serupa dengan basisnya, hanya saja dibuat lebih bongsor. Grille besar akan menjadi ciri khasnya, layaknya model Lexus lainnya. Desainnya tentu akan dibuat semewah mungkin, tapi tetap terlihat sporty.

    Selain itu, LQ lebih digolongkan sebagai coupe SUV daripada full-size SUV seperti LX. Sehingga model konsep Lexus LF-1 Limitless yang akan menjadi inspirasinya. Jika benar, maka LQ bisa menggunakan mesin dari LS, yaitu mesin V6 bertenaga 416 hp.

    Lexus LF1 Limitless

    Mesin ini bisa juga menggunakan teknologi hybrid yang bertenaga 354 hp. Bisa dibayangkan jika mobil ini juga menyediakan varian turbo, yang mampu menghasilkan tenaga lebih besar dari itu. Kalau benar, maka Porsche Cayenne Coupe bisa menjadi calon rival utamanya.

    Entah kapan pastinya Lexus akan mengenalkan LQ. Padahal saat ini mobil SUV menjadi jenis yang paling banyak dicari oleh konsumen. Dengan kehadiran LQ, maka lini model SUV dari merek mewah Toyota ini akan bertambah.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini