Categories: Sepeda Motor

Triumph RS Triple Street 2020 Diluncurkan 22 April 2020 di India

RiderTua.com – Triumph Motorcycles , produsen motor asal Inggris ini baru saja mengkonfirmasikan akan meluncurkan sebuah motor bergenre naked streetfighter. Triumph RS Triple Street 2020 akan resmi diluncurkan pada 22 April 2020 mendatang India.

Baca juga : Beda Hukuman Bagi Penyiksa Mesin Triumph dan Honda CBR di Moto2

Triumph RS Triple Street 2020 Diluncurkan 22 April 2020 di India

Rencana awal, Triumph akan meluncurkan motor ini pada bulan lalu. Namun karena pandemi virus mematikan, mereka pun urung melakukannya. Triumph pun harus menunda hingga 22 April mendatang.

Dilansir dari GaadiWaadi, pengumuman harga akan diumumkan melalui Twitter dan pemesanan akan dilakukan secara online, mengingat semua dealer di India harus tutup lantaran mewabahnya virus ini.

Spesifikasi dan Fitur

Triumph RS Triple Street 2020 dibekali mesin berkapasitas 765cc, liquid-cooled, inline-triple yang mampu menghasilkan tenaga maksimum 123 PS pada 11.700 rpm. Sementara output torsi puncak naik 2 Nm (dari versi lama) dan sekarang meningkat menjadi 79 Nm pada 10.800 rpm. Mesin ini dipadukan dengan gearbox 6-kecepatan, bersama dengan up/down quickshifter.

Suspensi depan menggunakan buatan Showa dan suspensi belakang menggunakan monoshock Öhlins STX40. Motor ini dibekali dengan ban Pirelli Supercorsa SP V3, dan dilengkapi dengan kaliper rem Brembo M50 Monobloc.

Headlamp mengalami sedikit perubahan dan sekarang terintegrasi dengan DRL LED yang membuatnya terlihat lebih tajam dari versi sebelumnya. Street Triple RS 2020 juga mendapatkan pelindung yang didesain ulang, penggunaan serat karbon pada knalpot, serta pelindung tumit dari bahan satin.

Bagian panel instrumen, kini dilengkapi layar TFT berwarna dan telah diperbarui dengan konektivitas Bluetooth, grafik baru, fitur konektivitas MyTriumph dan kontrol GoPro juga.

Triumph Motorcycles saat ini menjual Street Triple RS dengan harga dasar Rs 11,13 lakh atau sekitar Rp 200 juta-an lebih. Semoga saja untuk yang versi 2020 bisa dijual tidak lebih dari harga tersebut.

Di India, Triumph RS Triple Street 2020 ini akan bersaing dengan Kawasaki Z900 dan KTM “Super Scalpel” 890 Duke R yang spekulasinya akan dipasarkan di India tahun depan. 

This post was last modified on 19 April 2020 09:30

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024