RiderTua.com – Bisa dikatakan, persaingan antara Mitsubishi Xpander dengan Toyota Avanza menjadi sesuatu yang menarik di Indonesia. Karena siapa yang tidak menyangka kalau Xpander sanggup mengungguli Avanza selama beberapa bulan di tahun 2018 lalu. Persaingan Xpander vs Avanza semakin panas.
Baca juga: Mitsubishi Xpander Sudah Terjual 130 Ribu Unit Selama 2 Tahun
Persaingan Xpander vs Avanza Semakin Panas !
Keduanya bersaing cukup ketat hingga akhir tahun 2018. Avanza masih menjadi pemimpin segmen LMPV dengan torehan penjualan sebanyak 82.167 unit. Sementara Xpander terjual hingga 75.075 unit.
Persaingan keduanya masih terus berlanjut hingga kini. Terbukti dengan hasil pada bulan Juni kemarin, Xpander sanggup mengungguli Avanza dengan selisih penjualan sebanyak 1.081 unit. Lalu, sepanjang dua tahun tersebut, Xpander telah terjual hingga 162 ribu unit.
Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengatakan kalau torehan yang dicapai oleh LMPV andalannya ini diluar ekspetasi. Hasil penjualannya ini membuktikan kalau Xpander diterima sangat baik oleh konsumen Indonesia.
Tapi perlu diingat kalau persaingan keduanya masih belum berakhir. Xpander masih harus menghadapi persaingan yang lebih ketat lagi dari rivalnya. Seperti Xenia, Ertiga, Mobilio, hingga Confero.
Segmen LMPV menjadi salah satu segmen yang paling difavoritkan oleh konsumen Indonesia. Dengan begitu, persaingan antar rival menjadi semakin sengit. Apalagi Avanza yang dikenal sebagai penguasa segmen ini selama 14 tahun berturut-turut.
Referensi: Kompas.com (25/09/2019)