Categories: MotoGPSuperbike

Paolo Ciabatti Buka Rahasia Kemenangan Ducati Panigale V4 R

RiderTua WSBK – Ducati dengan keyakinan penuh membuat salinan  Desmosedici GP ke motor jalan raya. Ada varian Panigale V4 dan Panigale V4 R. Sebuah kombinasi yang sempurna yang mencerminkan DNA balap Ducati. Dimana mereka mentransfer langsung pengetahuan dan teknologi MotoGP ke sepeda motor jalanan. Dengan langkah berani ini membuat merek Italia begitu unik dan ikonik.  Mendominasi secara absolut di World Superbike dengan rekor 11 kemenangan yang luar biasa dari 11 balapan. Dan bos balap Paolo Ciabatti buka rahasia kemenangan Ducati Panigale V4 R.

Paolo Ciabatti, direktur olahraga Ducati Corse, juga menyatakan dengan bangga bahwa itu adalah kekuatan Ducati. Walau perusahaan yang relatif kecil yang menjual 55.000 motor per tahun dibandingkan dengan raksasa Jepang yang mampu pasarkan jutaan unit. Namun pabrikan Italian itu menggunakan kejeniusan dan kreativitas dan mengalahkan trek yang berbeda dari pesaing mereka.

Bautista yang berangkat dari MotoGP ke WSBK, menang juga di Assen walau putaran mesin dikurangi. Yang diberlakukan karena peraturan.
Namun kombinasi Bautista dan Panigale V4R, fantastis. Walau terbukti tidak semua pasukan Ducati kompetitif, Chaz Davies sejauh ini hanya mencetak dua podium, sementara Eugene Laverty dan Michael Rinaldi belum begitu kompetitif.

Paolo Ciabatti Buka Rahasia Kemenangan Ducati Panigale V4 R

Ciabatti, menjelaskan rahasia kemenangan karena memang itu DNA balap Ducati. Filosofi mereka berbeda. Ducati selalu menginvestasikan banyak energi dan teknologi ke motor jalanan. Yang merupakan transfer langsung pengetahuan dari trek. Dalam sejarah Ducati mereka selalu membangun versi sport dari model hyper-sport, yang lebih maju secara teknologi dan lebih mahal dibandingkan dengan pesaing. Awalnya hanya dengan 998R dua silinder, 999R, 1098 R, dan sekarang empat silinder V4 R. Motor balap teknologi MotoGP ini sudah memenuhi kebutuhan pelanggan Ducati yang unik. Ducati menjual lebih dari 1.000 unit per tahun. Dan itu membuktikan  kekuatan merek Italia.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024