Categories: Otomotif

Tahta City Car Terlaris di Indonesia Masih Dipegang Ignis

RiderTua Mobil – Hingga bulan September kemarin, penjualan mobil city car atau mobil kota masih dikuasai oleh Suzuki Ignis. Tercatat Ignis sudah terjual lebih banyak daripada model lainnya. Padahal mobil ini baru keluar setahun yang lalu. Tahta city car terlaris di Indonesia masih dipegang Ignis.

Baca juga: Suzuki Ignis Special Edition Ini Hanya Dijual di Italia
(Foto: viva)

Lebih Banyak

Dari bulan Januari hingga September 2018 lalu, Ignis terjual hingga 12.144 unit dan berhasil menguasai 48,72 persen segmennya. Pencapaian ini memang sangat mengejutkan, mengingat Ignis masih tergolong mobil baru yang diluncurkan tahun 2017 lalu. Selain itu, Ignis masih didatangkan dari India dalam bentuk CBU.

Di belakang Ignis ada Honda Brio RS dengan mencatatkan 8.048 unit yang terjual, atau pangsa pasar mencapai 32,29 persen. Karena baru mendapat pembaruan pada GIIAS 2018 lalu, Honda mulai pasang target penjualan Brio mencapai 1.200 unit per bulannya. Tepat di belakang Brio ada Datsun Cross yang terjual 2.284 unit.

(Foto: drive.ru)

Setelah ketiga model tersebut, ada Nissan march dengan 1.110 unit terjual, Daihatsu Sirion 940 unit, Mitsubishi Mirage 260 unit, Hyundai i10 91 unit, dan Renault Kwid 49 unit. Sepertinya penjualan pada merek lain tak bisa melebihi angka 5 ribu unit, entah itu karena sengitnya persaingan atau memang segmen ini tidak banyak diminati oleh konsumen Indonesia.

Segmen city car terus tergerus setelah satu persatu ada mobil yang ‘disuntik mati’ oleh produsennya. Mulai dari Toyota Etios Valco, Suzuki Splash, KIA Picanto, sampai Suzuki Celerio. Ada juga yang sudah pindah segmen tetapi masih dijual, yaitu Chevrolet Spark.

 

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024

Fabio Quartararo : Calon Tim Satelit Yamaha Harus Diperlakukan Seperti Tim Pabrikan

RiderTua.com - Ketika berbicara tentang sirkuit Jerez, Fabio Quartararo teringat kembali kesuksesannya di masa lalu. Dalam 4 tahun terakhir, rider…

26 April 2024

Peluang Citroen Mengekspor Mobil Rakitan Lokal

RiderTua.com - Citroen telah memastikan akan memulai produksi mobilnya di Indonesia pada Juli mendatang. Model yang akan dirakitnya untuk pertama…

26 April 2024