RiderTua MotoGP – Sachsenring Moto2: Binder (KTM) Kemenangan Pertama, Joan Mir mengulangi podium dan Luca Marini meraih podium pertamanya. Begitu lampu start Sachsenring padam, Luca Marini memimpin dan menempatkan dirinya di depan rekan setimnya, Pecco Bagania, dan pole siter Mattia Pasini. Ketiga pembalap Italia itu saling mengisi dan membuat jarak dengan pembalap di akhir lap pertama, memberikan selisih setengah detik atas Joan Mir, yang menempati posisi keempat setelah melewati Sam Lowes dan rekan satu timnya, Alex Márquez.
Satu lap kemudian, sebelum jelang lap ketiga, Matia Pasini jatuh di tikungan akhir dan Bagania harus melebar untuk menghindari tabrakan dengan pembalap Italtrans Racing, dan kembali ke trek di posisi ke-27. Beberapa detik kemudian ada Lorenzo Baldasarri, pembalap Pons Racing, yang menderita highside pada tikungan ke- dua yang membuatnya keluar dari balapan ketika dia masuk ke kelompok pembalap kedua.
Joan Mir merangsek kedepan berebut posisi dengan Luca Marini, dengan 24 lap akhirnya Mir yang berangkat dari posisi-8 mampu berada di podium-2. Pembalap Spanyol memiliki kecepatan yang baik, tetapi dia tidak dapat melarikan diri dari kejaran pengendara SKY Racing dan rider di belakangnya, Brad Binder yang dengan gigih akhirnya mampu melesat terdepan dan juara di Jerman 2018.
Mantap….
Monggo mampir:
https://bramotor.wordpress.com/2018/07/15/statement-astra-honda-motor-perihal-key-smart-system-di-motor-sport-mereka/