Categories: MotoGP

Valentino Rossi ke Superbike, Kenapa Tidak?


Baru-baru ini sebuah media mewawancari sahabat sekaligus tangan kanan Rossi yaitu Alessio Salucci. Yang membahas seputar masa depan Valentino di MotoGP. Karena tahun ini dan mungkin dua tahun mendatang adalah tahun politik.. eh maksudnya tahun penting bagi masa depan The Doctor. Saat ini sudah berumur 39 tahun tentunya langkah penting akan diambil dalam waktu dekat yaitu kontrak dengan Yamaha. Namun ketika ditanya jika ada proyek dengan Yamaha dan Valentino Rossi ke Superbike, kenapa tidak?


Seperi dilansir tuttomotoriweb.com yang bertanya perihal persahabatan kedua penggemar balap roda dua itu bahwa persahabatan dengan Vale mulai dari anak-anak karena Ayah Uccio dan Ayah Rossi juga kenal baik sejak mereka belum lahir. Begitu Uccio-Rossi lahir, mereka bertemu, dari taman kanak-kanak sudah bersama. Ketika mereka berusia 14-15 tahun mereka masih berteman dan lanjut tahun ’97, ’98 Rossi membutuhkan seseorang untuk membantunya di paddock, untuk melakukan sedikit bantuan dan dari sana selain dari persahabatan lahir juga sebuah kehidupan kerjasama.

Lawan Berat Rossi?

Menarik ketika Uccio ditanya siapa lawan berat Rossi. Karena dia menyebutkan beberapa pembalap seperti Stoner, Lorenzo, Biaggi dan Gibernau di era sebelumnya. Dan menurutnya sulit karena mereka memiliki karakter yang berbeda. jadi menurut dia Marquez bukan lawan berat .. atau..?

Valentino Rossi ke Superbike, Kenapa Tidak?

Ketika ditanya apakah Superbike menjadi pilihan dalam rencana masa depan, Uccio menjawab,

“Anda tidak pernah tahu dalam kehidupan. Tidak ada yang tidak mungkin. Saya tidak melihatnya terlalu tertarik untuk mengendarai motor yang dibawah performanya ( dibanding MotoGP) di akhir karirnya. Vale adalah salah satu olahragawan yang selalu berusaha untuk melakukan secara maksimal. Sport yang selalu di ekspresikan secara maksimal seperti MotoGP. Dia suka berkumpul dengan WRC(balap mobil). Jadi untuk saat ini tidak, namun anda tidak pernah tahu, mungkin jika ada proyek yang bagus dari Yamaha (Superbike) dan kenapa tidak.”

Intinya Yamaha pasti akan gunakan jasa Rossi baik di MotoGP atau Superbike jika dia pensiun kelak.. Pekerjaan sudah menunggu, karena selain mesin penjualan Yamaha kemampuan, pengalaman dan ketenaran seorang Rossi tak ternilai bagi pabrikan Jepang itu.. Iyo Opo Ora..?

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024

Warna Baru Yamaha Aerox 155, Tampilan Makin Elegan

RiderTua.com - Hong Leong Yamaha Motor, distributor sepeda motor di Malaysia luncurkan skutik sporty NVX 155 atau Aerox 155 dapat…

2 Mei 2024