Categories: MotoGP

MotoGP Thailand Dovizioso Cerdas, Lorenzo Gugup dan Main Aman


MotoGP Thailand Dovizioso cerdas, Lorenzo gugup dan main aman – Demi persiapan seri pembuka Qatar Dovizioso memberikan perhatian khusus untuk uji coba kali ini. Di Thailand yang merupakan seri baru semua rider akan mulai dari nol. Dovizioso tidak mengejar waktu tercepat namun berusaha berkonsentrasi pada pekerjaan yang dilakukan.

Kedua rider Ducati menguji sampai dimana pengaruh fairing yang baru terhadap catatan waktunya. Dan di sore hari Andrea turun ke trek dengan jajal evolusi aerodinamika terbaru.

“Seperti biasa, sesi tes adalah untuk menganalisa dan menterjemahkan (data dari motor), ini (Buriram) adalah trek baru, jadi ada banyak pekerjaan yang harus dilakukan. Saya masih senang bisa melaju begitu cepat di lintasan, menemukan kepercayaan diri yang bagus. Hari ini saya fokus pada fairing dengan tujuan mendapatkan hasil terbaik. Seperti yang kita ketahui, pilihan ini akan menentukan saat tes di Qatar dan ini adalah evolusi fairing Ducati di masa depan. Saya senang telah menggunakan semua hal baru ini dan selanjutnya saya akan mencoba framenya “. Ungkap rider bernomor-4 itu.

Fairing Baru adalah Solusi Cerdas

Ketika diminta pendapat apakah fairing ini merupakan karya terbesar Ducati Dovi menjawabnya dengan komentar menarik,

“Saya akan menyebutnya cerdas, meski efeknya belum jelas, kita harus benar-benar memperjelas lebih jauh lagi, karena tidak mudah untuk dijelaskan. Sebenarnya ada beberapa pro dan kontra dari pembalap kita, jadi kita akan menggunakan seluruh hari pada hari Sabtu untuk mencari jalan mana yang harus ditempuh “.

Dovi merasa aspek Aerodinamika ini adalah yang paling penting saat ini. Sayap ini lebih banyak memberikan keunggulan dalam akselerasi dan stabilitas motor, namun akan menjadi masalah saat ditengah tikungan. Dan yang paling bagus adalah menemukan kompromi yang tepat. Dan Dovi sadari bahwa itu tidak mudah.

Lorenzo Gugup dan Main Aman

Jika Dovi merasa bersemangat dan ingin menggali terus paket GP18, suasana hati yang kurang bagus dialami Jorge Lorenzo. Terutama saat sore hari, dimana sepertinya tiba-tiba dia tidak bisa menemukan kecepatannya seperti saat di Sepang.

“Saya bisa mengendalikan kegugupan saya. Tidak seperti di Sepang, saat ini saya mengalami masalah. Namun, kami berhasil mengurangi celah dari rider tercepat, saya yakin bisa melakukan lebih baik lagi. Sayangnya saya banyak bermasalah dengan gearbox dan ban belakang motor dan karena ini adalah pertama kalinya di trek baru, saya lebih memilih menghindari risiko apapun”.

Memang ini baru pertama dan masih sesi uji coba. Semua tim berusaha “belajar” dan rider perlu adaptasi. Namun yang menjadi masalah Loerenzo harus bisa lebih baik dari Jack Miller yang terlihat semakin cepat dan cepat saja dengan motor Italia-nya itu.

This post was last modified on 17 Februari 2018 08:22

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Kembali ke Honda?

RiderTua.com - Sejak pindah ke Ducati, Marc Marquez memang sejak awal sudah menunjukkan kecepatan dibarisan depan, namun hal seperti ini membuat…

27 April 2024

Dani Pedrosa : Saya Terkejut dengan Performa Acosta dan Masalah yang Dihadapi Miller dan Binder

RiderTua.com - Dani Pedrosa akan tampil di GP Jerez sebagai entry wildcard dan akan menunggangi KTM RC 16 pabrikan ketiga akhir…

27 April 2024

Luca Marini Berharap Mendapatkan Efek Positif dari Tes Jerez

RiderTua.com - Setelah menjadi pembalap pabrikan Honda, pamor Luca Marini semakin memudar. Dia mengharapkan pembalikan tren yang sangat dibutuhkan pada…

27 April 2024

Maverick Vinales : Mungkin Massimo Rivola Ingin Saya Segera Menandatangani Perpanjangan Kontrak

RiderTua.com - Maverick Vinales tampil luar biasa di COTA Austin. Dengan kemenangannya di balapan utama, kini dia berhasil mencetak rekor sebagai…

27 April 2024

Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - 10 pembalap yang lolos ke Q2.. Latihan MotoGP di Sirkuit Jerez berlangsung hari ini,…

26 April 2024

Hasil Latihan 1 Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Joe Roberts menjadi pembalap tercepat pada Latihan 1 Moto2 Spanyol setelah menguasai sesi ini…

26 April 2024