Mitsubishi Xpander sepertinya tak habis-habis untuk dikulik. Kali ini beritanya, SPK (surat pemesanan kendaraan) Xpander sudah tembus di angka 50.000 unit per Desember 2017. Mau tidak mau Mitsubishi harus berbuat sesuatu agar konsumen tak menunggu lama untuk mendapatkan unitnya. Salah satu solusinya, Mitsubishi genjot produksi untuk memenuhi pesanan 50.000 unit Xpander.
Baca juga: Harga Lengkap Xpander 2018 Naik Rp 3 Juta Mas Bro
Mitsubishi Genjot Produksi
Untuk diketahui, pabrik Mitsubishi yang ada Cikarang sudah mulai menggenjot produksinya di bulan Januari 2018 ini. Kemampuan produksi Xpander sekarang sudah ditingkatkan dari 5.000 unit per bulan menjadi 7.000 unit per bulan.
Selama ini (hingga bulan Desember) kemampuan produksi Xpander hanya 5000 per bulan atau 60.000 per tahun. Jelas hal ini membuat Mitsubishi kesulitan untuk segera memenuhi pesanan dari para konsumennya.
Dengan ditambahnya kapasitas produksi saat ini membuat konsumen akan segera bisa mendapat unit tanpa harus menunggu waktu lama.
Pabrik Mitsubishi seluas 30 hektar yang ada di Cikarang ini mempunyai kemampuan produksi hingga 160.000 unit per tahun. Dan Mitsubishi telah merencanakan akan menambah kapasitas produksi hingga 240.000 unit per tahun di masa depan.
Tanggapan Mitsubishi
Irwan Kuncoro selaku Director of Sales & Marketing PT. MMKSI mengatakan
“Saat Desember 2017, produksi Xpander sama seperti dengan bulan November yakni sekitar 5.000 unit. Sehingga untuk mengejar pesanan konsumen Xpander yang sampai 50.000 unit kapasitas produksi untuk bulan Januari hingga 7.000 unit per bulan”