Categories: Otomotif

2018 Toyota Alphard Terbaru Dirilis Tahun Depan, Tampilannya Makin Mewah

Akhir tahun tak hanya dimanfaatkan bagi produsen mobil untuk menyediakan diskon besar-besaran, tapi juga memberi ‘sneak peek’ model barunya yang akan meluncur tahun depan kepada konsumen. Yap Toyota Alphard terbaru dirilis tahun depan .. MPV kelas atas dari Toyota ini bisa dibilang mobil impian… Mimpi untuk bisa membelinya.. paling tidak penulis 😀

Seperti yang dilakukan Toyota. Di akhir tahun ini Toyota meluncurkan gambar-gambar yang menampilkan Alphard dengan tampilan yang sedikit berubah. Hanya desain lampu LED-nya yang berubah, sementara gril depan tidak berubah, agar menampilkan ciri khas dari Alphard.

Fitur keselamatan Toyota Safety Sense dimasukkan pada Alphard terbaru ini. Fitur ini memungkinkan mobil untuk menghindari potensi menabrak kendaraan lain, pejalan kaki, atau pesepeda.

Selain eksterior, interiornya terlihat lebih berkelas dengan tambahan panel kayu yang lebih lembut. Desainnya masih sama dengan model lawas.

Pilihan mesin ada tiga jenis. Ada V6 3.5 L dengan transmisi otomatis 8 percepatan. Kemudian mesin konvensional empat silinder 2.5 L dengan transmisi Super-CVT 7 percepatan. Terakhir, mesin Atkinson 2.5 L dengan transmisi CVT yang digunakan di tipe hybrid THS II.

Harga Alphard 2018

Soal harga, untuk tipe tertinggi Hybrid Executive Lounge S dipatok 7.508.160, atau sekitar Rp 902 juta, tidak melebihi angka Rp 1 miliar.

Interiornya? Tempat duduk terbuat dari bahan kulit yang lembut. Dilengkapi dengan sistem keselamatan yang tinggi. Sedangkan bagi difabel, Alphard siapkan kursi yang bisa disetting dan bisa bergerak otomatis keluar kabin dan posisinya bisa lebih rendah hingga pengguna kursi roda bisa dengan mudah masuk ke mobil.

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta : Saya akan Mengikuti Dani Pedrosa Sepanjang Trek

RiderTua.com - Menjelang balapan MotoGP kandang pertamanya di Jerez, Pedro Acosta mengatakan, "Senang rasanya berada di sini untuk pertama kalinya sebagai…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap Gresini Racing, Alex Marquez, membuat catatan waktu terbaik pada Latihan Bebas…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat, 26 April 2024, Dalam sesi Latihan Bebas Moto2 Alonso Lopez mampu membuktikan menjadi…

26 April 2024

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024