Categories: All News

Dovizioso Minta Naik Gaji ke Ducati Karena Gaji Lorenzo 10 Kali Lipatnya ?

Andrea Dovizioso

Sejak 2013 Andrea Dovizioso bergabung dengan Ducati atau menginjak tahun kelima ini, bahkan Dovi ikut dalam membidani lahirnya mesin revolusioner Desmosedici GP15 yang membuat tim merah itu kini diperhitungkan oleh lawan-lawannya, jerih payahnya pantas diapresiasi bahkan nama DesmoDovi terukir dalam proyek merek, namun melihat ketimpangan gaji yang diperoleh kedua pembalap Ducati saat ini dimana Jorge Lorenzo menerima kontrak 12,5 juta euro atau setara dengan Rp 177 miliar sementara Andrea Dovizioso sangat kecil yang menurut media 10 kali lebih kecil,  apakah tidak mengelus dada bro?
Memang Jorge Lorenzo adalah juara dunia namun apakah 10 kali lipat itu tidak terlalu jomplang?
Dengan kans Dovi sebagai juara dunia tentunya Ducati harus berfikir ulang dengan kontraknya atau Dovi down karena masalah ini?
Memang pencapaian terbaik Dovi musim ini sebagai kandidat juara dunia adalah untuk pertama kalinya dalam 10 tahun karirnya di MotoGP, dan jika Andrea Dovizioso lolos ujian itu dan mampu gondol piala dunia maka inilah saatnya Ducati harus membayar mahal sesuai dengan kriterianya saat ini di MotoGP bayangkan dengan Lorenzo yang dikontrak 12,5 juta euro dimana ini adalah nilai tertinggi dalam sejarah olahraga balap roda dua  dan Ducati harus segera menutup kesenjangan gaji kedua pembalap mereka walau Dovi jadi Runner Up sekalipun.
Kondisi ini kedepan tentunya akan mempengaruhi kedua pembalap mereka baik secara fisik dan mental, sudah saatnya Ducati meninjau kembali untuk kontrak selanjutnya dengan pembalapnya yang hanya punya selisih poin 16 saja dari pemimpin klasemen saat ini dan fokus untuk merebut gelar dunia, dan Dovipun berujar,

“Mulai awal tahun depan saya dan tim Ducati harus duduk bersama dan berdiskusi. Kami akan melihat kondisi apa yang bisa kami temukan, tapi negosiasi ini akan sangat berbeda dengan yang dilakukan tahun lalu.”

Jorge Lorenzo- Andrea Dovizioso

Dilihat dari ujaran Dovi, dia memperingatkan pabrikan Borgo Panigale itu agar lebih memperhatikan dia, dan itu sudah sewajarnya…….., wis rame ki… opo Dovi arep Demo Yo 😀

This post was last modified on 8 Oktober 2017 16:57

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan 2 Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Sabtu, 27 April 2024, David Alonso dari CFMoto Aspar Racing menjadi pembalap tercepat di…

27 April 2024

Marco Bezzecchi Mengalami Masalah Serius Namun Dia Mampu Memperbaikinya

RiderTua.com - Pada latihan Jumat sore, Marco Bezzecchi mengalami crash dengan Ducati Desmosedici GP23 miliknya di tikungan 1 sirkuit Jerez.…

27 April 2024

Penjualan Mobil Chery Naik Drastis di Q1 2024!

RiderTua.com - Chery mungkin menjadi salah satu merek mobil asal Negeri Tirai Bambu yang sempat diremehkan ketika pertama kali hadir…

27 April 2024

Penjualan Mobil Hybrid Suzuki Catatkan Hasil yang Positif

RiderTua.com - Suzuki telah mencatatkan hasil penjualan mobil yang cukup bagus selama bulan Maret 2024 di Indonesia. Tercatat ada kenaikan…

27 April 2024

Toyota Hadirkan Dua Mobil Listrik Terbarunya!

RiderTua.com - Toyota kini memiliki sejumlah mobil listrik yang dijualnya di pasar global. Salah satunya bZ4X yang menjadi andalannya di…

27 April 2024

Toyota Alphard Kini Lebih Irit Bahan Bakar Dengan Teknologi Hybrid

RiderTua.com - Mobil hybrid Toyota di Indonesia kini cukup banyak modelnya dan dijual dalam harga yang bervariasi pula. Kebanyakan modelnya…

27 April 2024