Categories: Sepeda Motor

Suzuki GSX-R150 Dinobatkan Sebagai Best Motorcycle 2017

Suzuki GSX R150 Metallic Triton Blue MotoGP Best Motorcycle 2017

Ajib bener nih, Suzuki menunjukkan kedigdayaannya. Suzuki GSX-R150 berhasil dinobatkan sebagai sebagai Sepeda Motor Terbaik Tahun 2017  atau The Best Motorcycle 2017 dalam ajang penghargaan yang diadakan oleh FORWOT Motorcycle of The Year (FMY) 2017. Salah satu ajang bergengsi ini diadakan di Jakarta 9 November 2017 yang lalu.



Best Motorcycle 2017 FMY

FORWOT

Perlu diketahui FORWOT adalah Forum Wartawan Otomotif. Jadi ada 25 wartawan dari berbagai media otomotif dari seluruh Indonesia yang sangat kompeten, kredibel dan independent. Dan mereka melakukan penilaian akan sebuah produk otomotif.

Berbagai aspek penilaian mulai dari desain, tingkat keamanan, kenyamanan, performa, nilai ekonomis, handling, fungsional, pengalaman berkendara, keramahan lingkungan/kadar emisi, serta satu yang tak kalah penting dari segi harga.

Suzuki GSX-R150 Sang Jawara

Dan hebatnya, dalam ajang ini Suzuki GSX-R150 ini mengalahkan 36 model sepeda motor dari berbagai merek lain yang dilaunching di Indonesia selama periode September 2016-Agustus 2017.

Arief Aszhari selaku Ketua Dewan Juri FMY 2017 menjelaskan. “Suzuki GSX-R150 layak mendapatkan gelar motor terbaik FMY 2017, dengan melihat sejumlah aspek: desain, penyematan teknologi keyless ignition pertama di kelasnya, bobot teringan di kelasnya, harga kompetitif, headlight LED pertama di kelasnya, dan respon positif dari pecinta roda-dua Tanah Air.”

Sebenarnya prestasi Suzuki GSX-R150 tak hanya dinobatkan sebagai ‘Sepeda motor terbaik 2017’ ini saja. Namun sebelumnya motor sport 150 cc andalan Suzuki ini juga menyabet mahkota sebagai “Best New Model 2017” dari Tabloid Otomotif pada pertengahan 2017 yang lalu.

Best Motorcycle 2017 FMY

Data penjualan Suzuki GSX150

Kehadiran Suzuki GSX-R150 di Indonesia memang belum ada 1 tahun. Namun pesonanya sukses membuat pecinta motor sport ringan di Indonesia ‘klepek-klepek’. Ini dibuktikan dengan penjualan Suzuki GSX-R150 yang terus mengalami tren positif.

Untuk diketahui, Suzuki GSX-R150 ini baru dilauching pada bulan Februari 2017 lalu. Dan hingga bulan Oktober 2017 sudah membukukan penjualan sebanyak 26.750 unit.

Tanggapan pihak Suzuki

Best Motorcycle 2017 FMY

Yohan Yahya, 2W Dept. Head Marketing & Sales PT. SIS

“Suatu prestasi yang membanggakan, dimana Suzuki GSX-R150 dipercaya dan dipilih oleh rekan-rekan Media untuk menjadi sepeda motor terbaik tahun 2017 versi Forum Wartawan Otomotif. Semoga penghargaan ini dapat menambah keyakinan publik untuk segera memiliki GSX-R150. dan juga berimbas positif terhadap peningkatan kualitas dan pelayanan Suzuki kepada konsumen. Kami mengapresiasi dan berterima kasih banyak atas kerja keras rekan-rekan FORWOT yang sangat luar biasa.”

 

This post was last modified on 11 November 2017 05:58

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

Great Wall Motor Masih Mempersiapkan Produksi Mobilnya di Indonesia

RiderTua.com - Penjualan Great Wall Motor di Indonesia memang baru dimulai, dengan model dari Haval dan Tank yang dihadirkan terlebih…

8 Mei 2024

GWM Tank 500 Sudah Terjual Puluhan Unit?

RiderTua.com - GWM Tank 500 menjadi satu dari beberapa mobil terbaru yang dihadirkan oleh Great Wall Motor di Indonesia melalui…

8 Mei 2024

Fabio Quartararo : Ngobrol 3 Jam Bersama Mantan Teknisi Ducati, Bikin Saya Yakin dengan Proyek Yamaha

RiderTua.com - Fabio Quartararo dengan terang-terangan mengakui bahwa meski memiliki kontrak untuk musim ini di akhir 2023 lalu, dia sama…

8 Mei 2024

Neta V Tidak Jadi Dihentikan Penjualannya?

RiderTua.com - Neta sempat mempertimbangkan untuk menghentikan penjualan model V. Jelas dengan dirilisnya V-II yang merupakan model facelift, model lamanya…

8 Mei 2024

Jorge Lorenzo : Valentino Rossi Meninggalkan Yamaha Karena Cemburu

RiderTua.com - Jorge Lorenzo mengingat kembali hubungannya dengan Valentino Rossi pada saat masih bersama di Yamaha, dimana ada persaingan di…

8 Mei 2024

Honda Pop 110i ES : Motor Bebek Unik yang Harganya Rp 30 Jutaan

RiderTua.com - Motor bebek yang punya desain khas retro klasik, baru saja kembali menghadirkan Honda Pop 110i ES dengan teknologi…

8 Mei 2024