Home MotoGP Inilah ‘Raja Crash’ MotoGP, Moto2, Moto3 Musim 2025 dan Juga Sirkuit Paling...

    Inilah ‘Raja Crash’ MotoGP, Moto2, Moto3 Musim 2025 dan Juga Sirkuit Paling ‘Horor’ di Kalender

    Johann Zarco - Raja Crash
    Johann Zarco - Raja Crash

    RiderTua.com – Siapa Raja Crash MotoGP 2025..? Crash adalah bagian yang tidak bisa dipisahkan dari olahraga balap motor dalam hal ini MotoGP. Dari mulai yang serius, ringan, hingga aneh seperti yang terjadi pada Franco Morbidelli yang terjatuh di grid start di Valencia.

    Sebagai ajang penutup musim 2025, total terjadi 36 crash di Valencia. 16 di antaranya terjadi pada hari Jumat (3 di Moto3, 8 di Moto2, dan 5 di MotoGP). Di kelas Moto2, beberapa pembalap yang terlibat crash bahkan harus dibawa ke pusat medis. Adrian Huertas dan Ayumu Sasaki terpaksa harus mundur dari balapan. Pada hari Sabtu, jumlah crash menurun menjadi setengahnya dan tidak ada yang berdampak serius. Dan pada race hari Minggu, 12 pembalap mengalami crash (3 di Moto3, 5 di Moto2, dan 4 di MotoGP). Hanya Morbidelli yang mengalami cedera serius sehingga harus absen pada balapan dan juga tes pasca-musim hari Selasa.

    Inilah ‘Raja Crash’ MotoGP, Moto2, Moto3 Musim 2025 dan Juga Sirkuit Paling ‘Horor’ di Kalender

    Johann Zarco - Joan Mir
    Johann Zarco – Joan Mir

    Crash terbanyak musim ini terjadi di Le Mans. Dalam kondisi wet race, total terjadi 70 crash selama balapan akhir pekan. Di peringkat 2 dipegang oleh Assen dengan total 64 crash. Mandalika dan Austin masing-masing 58 crash menyusul di peringkat 3 dan 4. Dengan 36 crash, Valencia berada di peringkat 5 dan termasuk trek yang tidak terlalu berbahaya. Diikuti oleh Mugello di peringkat 5 dengan 29 crash. Crash paling sedikit tercatat di Qatar dan Aragon dengan masing-masing 27 crash. Angka-angka ini berlaku untuk semua kelas selama balapan akhir pekan.

    Di MotoGP total tercatat 349 crash pada musim 2025. Jika digabung dengan semua kelas, terjadi 965 crash musim ini. Terlihat banyak tetapi masih jauh dari rekor yang ada, dimana sejak 2019 (ketika statistik mulai dicatat) crash terbanyak terjadi pada 2022 dengan 1.106 crash kemudian pada 2023 dengan 1.009 crash.

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.
    Johann Zarco
    Johann Zarco

    ‘Raja crash’ di MotoGP dipegang oleh Johann Zarco. Pembalap LCR Honda itu mengalami 28 kali crash dengan rata-rata lebih dari 1 crash per akhir pekan. Peringkat 2 adalah Jack Miller dengan 25 crash, diikuti oleh Alex Marquez dan Franco Morbidelli yang masing-masing dengan 23 crash. Di antara pembalap reguler, Luca Marini mencatatkan jumlah crash terendah dengan hanya 3 kali crash. Fabio Di Giannantonio dan Maverick Vinales hanya mengalami 5 kali crash. Namun karena cedera Vinales parah, rider Tech3 KTM itu harus melewatkan banyak balapan.

    ‘Raja crash’ di Moto2 adalah Jorge Navarro dengan 21 crash, diikuti oleh Ayumu Sasaki dengan 18 crash dan David Alonso 17 kali crash. Dengan 275 kali crash, secara statistik pebalap Moto2 adalah pembalap yang paling banyak bertahan di atas motornya.

    Jack Miller
    Jack Miller

    Yang mencengangkan adalah Moto3. Crash yang terjadi di kelas paling kecil itu melampaui semua kelas lainnya. Cormac Buchanan mengalami crash sebanyak 35 kali, diikuit David Almansa dengan 31 kali crash. Keduanya mengalami crash lebih banyak daripada MotoGP dan Moto2.

    Daftar Crash Pembalap MotoGP Musim 2025

    NoNama PembalapTeamJumlah Crash
    1Johann ZARCOLCR Honda28
    2Jack MILLERPramac Yamaha25
    3Franco MORBIDELLIPertamina VR4623
    4Alex MARQUEZBK8 Gresini23
    5Joan MIRHonda HRC Castrol22
    6Pedro ACOSTARed Bull KTM21
    7Marco BEZZECCHIAprilia Racing19
    8Fermin ALDEGUERBK8 Gresini17
    9Brad BINDERRed Bull KTM17
    10Ai OGURATrackhouse16
    11Enea BASTIANINIRed Bull KTM Tech315
    12Marc MARQUEZDucati Lenovo Team14
    13Fabio QUARTARAROMonster Yamaha13
    14Raul FERNANDEZTrackhouse12
    15Francesco BAGNAIADucati Lenovo Team11
    16Augusto FERNANDEZYamaha Team10
    17Alex RINSMonster Yamaha9
    18Miguel OLIVEIRAPramac Yamaha9
    19Jorge MARTINAprilia Racing8
    20Somkiat CHANTRALCR Honda8
    21Lorenzo SAVADORIAprilia Team7
    22Fabio DI GIANNANTONIOPertamina VR465
    23Maverick VINALESRed Bull KTM Tech35
    24Luca MARINIHonda HRC Castrol3
    25Pol ESPARGARORed Bull KTM Tech33
    26Aleix ESPARGAROHRC Test2
    27Takaaki NAKAGAMIHonda Team2
    28Michele PIRRODucati Corse1
    29Nicolo BULEGADucati Lenovo Team1

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini