Home Otomotif Honda Bakal Membawa Mobil Baru di GIIAS 2024?

    Honda Bakal Membawa Mobil Baru di GIIAS 2024?

    Honda CR-V MotorTrend 2
    Honda CR-V MotorTrend 2

    RiderTua.com – Honda mungkin tidak sering meluncurkan mobil baru di Indonesia dalam beberapa bulan terakhir pada tahun ini. Walau demikian, mereka ingin memperluas lini produk ramah lingkungannya setelah sukses meluncurkan model e:HEV. Dalam pameran GIIAS 2024 mendatang, Honda akan menampilkan lima mobil listriknya. Salah satu diantaranya bakal berupa mobil konsep.

    Honda akan Menampilkan Lima Mobil BEV di Indonesia

    Berbicara soal mobil ramah lingkungan, Honda memang memiliki banyak pilihan di pasar global. Namun sejauh ini mereka baru menjual dua model di Indonesia, yaitu CR-V dan Accord e:HEV, itupun keduanya merupakan model generasi baru. Kedua mobil ini juga sudah mendapat sambutan baik di pasarnya masing-masing, meski untuk CR-V yang tidak lagi diproduksi secara lokal.

    Sebenarnya Honda pernah membawa mobil listriknya ke Indonesia, yaitu model ‘e’, hanya saja model ini dihadirkan untuk memperkenalkan e:Technology. Itupun produksi dan penjualannya secara global sudah dihentikan sejak awal tahun ini, sehingga kesempatan untuk mendapatkan model ‘e’ sudah hilang. Tapi ini bukan akhir dari segalanya, sebab mereka masih memiliki banyak model BEV lainnya untuk diperkenalkan ke publik.

    Honda Bakal Membawa Mobil Baru di GIIAS 2024?
    (InsideEVs)

    Model Baru

    Honda dipastikan akan hadir di GIIAS 2024 dan memperlihatkan lini produk unggulannya yang terdiri dari Brio, WR-V, BR-V, CR-V, HR-V, City, Civic, dan Accord. Tidak hanya itu, mereka juga akan menampilkan lima mobil listriknya, dan diantaranya masih berupa model konsep. Meski demikian, lini mobil BEV ini akan menjadi yang pertama ditampilkan di Asia Tenggara.

    Entah apakah salah satu diantaranya merupakan ‘HR-V versi listrik’ atau e:N1 yang sempat diperlihatkan di Thailand beberapa bulan lalu. Namun karena merupakan yang pertama di Asia Tenggara, bisa jadi Honda akan membawa model lainnya.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini