Home Otomotif Honda Brio dan Perjalanannya Selama 10 Tahun di Indonesia

    Honda Brio dan Perjalanannya Selama 10 Tahun di Indonesia

    (Honda Indonesia)

    HONDA RiderTua.com – Honda Brio kini telah resmi hadir selama 10 tahun di Tanah Air. Dari hadir sebagai mobil murah LCGC hingga city car, Brio telah mencatatkan sejumlah pencapaian yang gemilang selama ini. Honda Brio juga beberapa kali menjadi mobil terlaris di Indonesia selama beberapa bulan terakhir. Seakan model ini tidak bisa ditumbangkan dari posisi teratasnya.

    Baca juga: Honda Brio Masih Inden Hingga 3 Bulan?

    Honda Brio Menjadi Mobil Terlaris Beberapa Kali

    Mobil ini pertama kali diperkenalkan di Tanah Air pada tahun 2012 silam, sehingga kini usianya sudah menginjak 10 tahun. Tak terasa Brio sudah hadir di Indonesia selama satu dekade. Mungkin tak ada yang menyangka kalau model yang awalnya hadir sebagai LCGC ini bisa menjadi salah satu mobil terlaris.

    Memang awalnya Honda hanya menawarkan Brio sebagai mobil LCGC pada awal kehadirannya. Dengan nama Brio Satya, model yang awalnya dijual dengan harga terjangkau ini sudah membuat konsumen dibuat jatuh hati karenanya. Tak heran mengapa Brio Satya saat itu menjadi lawan yang cukup tangguh bagi Ayla-Agya hingga Datsun Go Panca.

    Honda Brio RS Indonesia
    (Honda Indonesia)

    Laris Manis

    Namun dengan semakin berkembangnya pasar, Honda memutuskan untuk menghadirkan varian Brio lainnya dalam model RS, tapi dimasukkan ke segmen city car. Model ini memang masih laris manis terjual di pasarnya, walau penjualannya belum melampaui Satya. Tapi tetap saja, keduanya menyumbangkan hasil penjualan yang sangat bagus selama ini.

    Terbukti dengan Brio yang menjadi mobil terlaris di Indonesia pada tahun 2020 lalu, memang karena kondisi pasarnya saat itu tidak kondusif. Walau Avanza kembali menduduki penjualan mobil, tapi Brio masih laris manis terjual di pasar. Bahkan penjualan per bulanya terkadang bisa dikuasai oleh mobil Honda yang satu ini.

    Tak heran mengapa Brio kini menjadi salah satu tulang punggung penjualan mobil Honda di Tanah Air. Meskipun produksinya sempat terganggu oleh kondisi pasarnya.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini