RiderTua.com – Beberapa waktu lalu Suzuki GSX-250R resmi dapat penyegaran pada akhir tahun ini. Motor sport tersebut memang hanya mendapat warna baru, tapi setidaknya itu menambah varian bagi konsumen. Suzuki GSX-250R dapat penyegaran kecil alias minor change yang tak terlalu signifikan. Banderolnya disebut juga tak berubah, jadi tak perlu khawatir soal perubahan harganya.
Suzuki GSX-250R Dapat Penyegaran Kecil yang Tak Signifikan
Namanya juga minor change, tentu tak ada yang berbeda pada motor ini kecuali dari warnanya. GSX-250R mendapat dua warna baru, yaitu Pearl Nebular Black dan Pearl Glacier White. Sesuai namanya, GSX-250R mendapat warna putih terbaru yang masing-masing memiliki livery khasnya tersendiri.
Jadi kenapa hanya sekedar penambahan warna baru saja? Suzuki melihat pilihan warna pada GSX-250R hanya itu-itu saja, dan itu akan membuat konsumennya bosan. Oleh karena itu mereka menambahkan pilihan warna agar semakin variatif. Serta dengan warna baru ini membuat tampilan motor 250 cc tersebut semakin gahar.
Belum Didistribusikan?
Jadi kalau hanya sebatas tambahan warna, maka tak ada ubahan apapun pada penampilan serta fiturnya. Lampu depan LED DRL, panel instrumen LCD, setang clip on, sampai rem ABS tak ada yang berubah sama sekali. Termasuk pada mesin 248 cc yang dapat menghasilkan tenaga sebesar 24 ps dan torsi 22 Nm, dan sayangnya masih berupa mesin 2 silinder.
Dengan banderol mencapai Rp 70 jutaan, GSX-250R sepertinya hanya tersedia di kampung halamannya. Suzuki sendiri tak menyebut negara mana saja yang akan kebagian motor full fairing tersebut, entah itu Amerika Serikat atau Eropa. Padahal kalau dilihat segmen motor 250 cc cukup diminati di kedua wilayah itu.
Jadi bagaimana dengan Indonesia? Sayangnya Suzuki tak menjajal segmen motor sport 250 cc seperti dua kompetitornya, Honda dan Yamaha. Mereka hanya menawarkan GSX-R150, serta model lebih tinggi dari 250 cc. Entah apakah Suzuki tak mau menjajal segmen selain motor 150 cc karena tak terlalu dianggap menguntungkan atau karena sebab lainnya.