RiderTua.com – Motor matik terbaru yang hadir di negara tetangga, Honda ADV350 2025 kini resmi dapat pembaruan. Tetap dengan desain garang ala petualang, kini bukan cuma dapat warna baru, tapi juga ada fitur baru agar makin canggih.
Masalah harga, skutik Honda ADV350 2025 dijual dengan harga sebesar 33.999 Ringgit atau jika dikonversikan menjadi sekitar Rp 130 jutaan. Sementara untuk pilihan warna barunya antara lain: Moscato Red Metallic, Matte Gun Powder Black Metallic, dan Matte Pearl Agile Blue.
Skutik Petualang Honda ADV350 2025 Bodi Garang Dapat Fitur Baru

Produk ini mengusung mesin 1 silinder kapasitas 330cc eSP+ SOHC pendingin radiator. Katanya jantung yang dipakainya itu punya performa lebih baik dari sebelumnya. Transmisinya CVT, mampu menghasilkan power 28,8 hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimal 31,8 Nm pada 5.250 rpm.
Untuk konsumsi BBM-nya berada di angka 28,6 km/liter, garpu depan upside-down diameter 37mm, dikombinasi suspensi Sub-Tank Showa di belakang dengan penyetelan preload. Desainnya mengombinasi antara bentuk dari ADV160 dan X-ADV, sehingga bodinya itu terlihat garang dan gagah.

Kini punya panel instrumen baru layar TFT full-color 5 inci yang bisa tersambung ke ponsel melalui Bluetooth dan aplikasi Honda RoadSync. Jika sudah tersambung maka bisa menampilkan sistem navigasi, pengontrol musik, notif pesan dan telepon. Adapun lampu-lampu full LED, port USB Type-C, Honda Smartkey, dll.
Bagasinya sangat besar 48 liter yang bisa masuk 2 helm full-face sekaligus, kaca depannya ada penyetelan 4 level, saklar kiri ada tambahan tombol dan lampu, HSTC (Honda Selectable Torque Control), ESS (Emergency Stop Signal) agar lampu hazard-nya bisa menyala secara otomatis saat melakukan pengereman mendadak.