Home Otomotif BMW Siap Hadirkan Banyak Mobil SUV Baru di Indonesia!

    BMW Siap Hadirkan Banyak Mobil SUV Baru di Indonesia!

    BMW iX Drive
    BMW iX Drive

    RiderTua.com – BMW telah menghadirkan sejumlah mobil terbarunya di Indonesia tahun lalu, dan mereka akan menghadirkan lebih banyak model terbaru lainnya untuk tahun ini. Tapi tidak seperti sebelumnya, mereka mengusung ‘The Year of X’, ini artinya mereka mempersiapkan banyak mobil SUV unggulannya untuk dirilis disini. Jelas BMW sudah tahu kalau mobil SUV masih dicari oleh banyak orang. Sehingga inilah yang membuat mereka fokus untuk menghadirkan mobil jenis ini.

    BMW Bakal Hadirkan Lebih Banyak Mobil SUV Terbarunya

    Memang BMW dikenal dengan sejumlah model sedan dan coupe yang memiliki banyak peminat dan mampu mencatatkan hasil penjualan cukup bagus. Tapi jelas mereka tidak bisa beralih dari pasar mobil SUV, dimana mereka memiliki berbagai macam model yang ditawarkan dalam line-up ‘X Series’. Terlebih sebagian besar penjualannya disumbangkan dari mobil jenis ini.

    Karena mobil SUV masih banyak dicari di pasarnya, BMW memutuskan untuk menghadirkan lebih banyak modelnya untuk tahun ini dalam ‘The Year of X’. Dari sini bisa ditebak kalau mereka akan membawa banyak model SUV terbaru, entah itu model anyar maupun penyegaran atau penambahan varian baru untuk model yang sudah ada. Tapi salah satunya dipastikan berupa model generasi baru untuk X3.

    BMW iX1
    BMW iX1

    Model Sedan Tetap Disegarkan

    Walau BMW bakal menghadirkan banyak mobil SUV, mereka tetap menyegarkan model sedan dan sejenisnya. Seri 2 atau 2 Series telah dipastikan bakal mendapat model all new, tapi sejauh ini baru ada dua model anyar yang sudah dikonfirmasi. Mungkin mobil baru lainnya akan diumumkan jika sudah waktunya untuk diluncurkan.

    Tapi dengan ini, BMW dapat mempersiapkan sejumlah modelnya di Indonesia. Termasuk dalam menghadirkan mobil SUV terbarunya.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini