Home Otomotif Subaru Lebih Pilih Merilis Mobil Hybrid Ketimbang Mobil Listrik?

    Subaru Lebih Pilih Merilis Mobil Hybrid Ketimbang Mobil Listrik?

    Subaru Crosstrek

    RiderTua.com – Memang Subaru sudah tidak diragukan lagi dalam hal menghadirkan line-up mobil berkualitas tingginya. Baik model SUV maupun sportscar, semua modelnya mampu mencatatkan hasil penjualan yang cukup memuaskan. Namun Subaru belum memiliki satupun mobil ramah lingkungan yang dijualnya di Indonesia, sehingga mereka akan menghadirkannya jika memiliki kesempatan. Tapi bukan mobil listrik yang akan dihadirkannya nanti, melainkan mobil hybrid.

    Subaru akan Merilis Mobil Ramah Lingkungan di Indonesia?

    Berbicara soal mobil ramah lingkungan, pasarnya di Indonesia memang sudah cukup ramai dengan banyaknya model anyar yang dirilis dalam beberapa tahun terakhir. Baik mobil hybrid, plug-in hybrid, maupun listrik, semuanya sudah mulai mengisi pasarnya dan tentunya masing-masing model sudah memiliki keunggulannya tersendiri. Hampir semua merek sudah menghadirkannya, walau ada juga yang belum menjualnya, seperti Subaru.

    Merek mobil asal Jepang tersebut masih belum menghadirkan satupun mobil ramah lingkungan di Indonesia, dan mereka sudah sadar kalau mereka semakin tertinggal jauh dari kompetitornya. Sehingga mereka memutuskan untuk menjualnya disini, tapi mereka lebih memilih mobil hybrid. Crosstrek Hybrid disebut menjadi pilihan yang tepat untuk dijual di Tanah Air, walau berstatus model JDM (Japan Development Market) atau lebih tepatnya hanya dijual di Jepang saja.

    Subaru Solterra Motor1
    Subaru Solterra Motor1

    Hybrid dan Listrik

    Sebenarnya Subaru sudah memiliki mobil listrik, dan Solterra menjadi salah satu diantaranya, tapi mereka lebih memilih untuk menjual mobil hybrid terlebih dahulu. Jelas dengan model seperti Crosstrek Hybrid, mereka memiliki peluang untuk memperluas pasarnya setelah mencatatkan hasil penjualan yang cukup memuaskan dari model SUV-nya tersebut. Apalagi mobil hybrid bisa menjadi awal yang bagus sebelum menghadirkan mobil listrik.

    Walau mobil hybrid diprioritaskan, Subaru masih tetap akan merilis mobil BEV di Indonesia ketika waktunya sudah tepat. Tapi sepertinya Solterra tidak akan dibawa ke sini mengingat Toyota sudah menjual kembarannya disini.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini