Home MotoGP Aleix Espargaro : Sterlacchini adalah Insinyur yang Sangat Luar Biasa, Honda Butuh...

    Aleix Espargaro : Sterlacchini adalah Insinyur yang Sangat Luar Biasa, Honda Butuh Perubahan Besar

    Fabiano Sterlacchini
    Fabiano Sterlacchini

    RiderTua.com – Aleix Espargaro yang saat ini berkompetisi di musim ke-8 nya sekaligus musim terakhirnya di MotoGP bersama Aprilia, akan bergabung dengan HRC (Honda Racing Corporation) sebagai test rider pada akhir musim ini.

    Pabrikan Jepang yakni Yamaha dan Honda, terus berada di posisi terbawah dalam catatan waktu. Tapi Yamaha merespons situasi ini dengan mendatangkan berbagai bantuan dari luar dan memperkuat basis mereka di Eropa, termasuk mengaet Marmotors yang dijalankan oleh mantan desainer mesin F1 Luca Marmorini sebagai konsultan. Untuk aerodinamika, pabrikan berlogo garpu tala itu mempercayakan kepada Dallara untuk menanganinya. Ditambah juga merekrut mantan insinyur top Ducati Max Bartolini yang dikabarkan menjadi tangan kanan Gigi Dall’Igna.

    Di sisi lain, Honda yang mendapat pukulan telak karena kehilangan pembalap topnya Marc Marquez pada akhir tahun lalu, telah mengubah beberapa manajemen puncak Jepang dan merekrut Kalex sebagai penasihat sasis. Mereka dikabarkan sedang merencanakan perubahan yang jauh lebih besar seperti basis desain baru di Eropa dan kemungkinan mendatangkan insinyur KTM Fabiano Sterlacchini.

    Aleix Espargaro : Sterlacchini adalah Insinyur yang Sangat Luar Biasa, Honda Butuh Perubahan Besar

    Aleix Espargaro mengatakan, “Saya sudah cukup banyak ngobrol dengan Honda dengan semua insinyur Jepang selama 2 bulan terakhir ini. Mereka bekerja keras dan memahami bahwa sulit untuk mencapai level yang lebih rendah, jadi mereka memerlukan perubahan besar jika ingin bereaksi. Mereka 100 persen berkomitmen untuk bereaksi dan mengubah keadaan. Mereka tahu bahwa mereka perlu mencoba pendekatan yang benar-benar berbeda.”

    Aleix Espargaro
    Aleix Espargaro

    Meski tidak menyebut nama Sterlacchini secara langsung, rider berusia 35 tahun itu menambahkan, “Saya tahu terkadang tidak baik pergi ke pabrikan lain dan mempekerjakan insinyur lain, tapi inilah bisnis.”

    Dua pembalap Honda saat ini, Johann Zarco dan Luca Marini sebelumnya pernah bekerja dengan Sterlacchini di Ducati. “Saya tidak punya informasi apapun mengenai hal ini. Tapi bagi saya, dia adalah insinyur yang sangat hebat. Dia mengenal Ducati dengan sangat baik selama beberapa tahun terakhir dan mengetahui proyeknya,” kata Aleix menanggapi rumor antara HRC dan Sterlacchini.

    Pembalap yang berjuluk ‘Capitano’ itu menambahkan, “Di KTM dia melakukan hal-hal luar biasa karena KTM adalah motor yang cepat. Kita lihat saja nanti. Ketika dia tiba, saya akan sangat bahagia. Seluruh manajemen Honda menginvestasikan banyak uang dan banyak waktu. Yang pasti mereka ingin kembali untuk menang dan mungkin Sterlacchini bisa menjadi pilihan bagus. Saya akan sangat puas jika dia benar-benar menandatangani kontrak. Untuk saat ini saya hanya perlu fokus pada diri sendiri dan menjadi pembalap terbaik di trek, lalu melihat ke masa depan.”

    Setelah 11 dari 20 seri MotoGP musim 2024, Fabio Quartararo (Yamaha) menjadi pembalap pabrikan Jepang terbaik di klasemen dengan peringkat ke-14. Sementara Johann Zarco menjadi pembalap Honda terbaik yang hanya menempati peringkat 18 di klasemen.

    Dalam klasemen konstruktor Ducati memimpin dengan mengumpulkan 389 poin, Aprilia di peringkat 2 dengan 208 poin dan di peringkat 3 ada KTM dengan 194 poin diikuti oleh Yamaha 53 poin dan terakhir Honda 28 poin.

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini