RiderTua.com – Pada 2022, Pramac Racing berhasil menarik perusahaan asuransi Prima sebagai sponsor utamanya. Dan pada 2023 mereka bersama-sama sukses memenangkan kejuaraan dunia tim MotoGP. Kamis (23/5/24), Pramac Racing bersama pemilik tim Paolo Campionoti mengumumkan perpanjangan kerjasamanya dengan perusahaan asal Italia itu. Mereka akan tetap bersama tim yang dipimpin oleh manajer tim Gino Borsoi setelah musim ini. Tim balap asal Italia itu akan tampil dengan livery perusahaan asuransi yang berbasis di Milan itu hingga tahun 2027 dan juga memasuki MotoGP generasi baru.
Untuk menghidupkan kerjasama spesial tersebut secara visual, mereka menggandeng seniman asal Spanyol Miguel Caravaca untuk membuat sebuah karya seni. Kedua pembalap Jorge Martin dan Franco Morbidelli akan membalap di GP Catalunya dengan motor dan baju balap berdesain khusus. Tak hanya motor dan pembalap yang mendapat sentuhan dari seniman masa kini itu, garasi tim juga akan disulap menjadi galeri selama akhir pekan. Yang spesial, Paolo Campinoti secara pribadi mempersembahkan potret Carmelo Ezepelata dalam format besar kepada bos Dorna itu.
Pramac Perpanjang Kerjasama dengan Prima Sebagai Sponsor Utama Hingga 2027

Paolo Campinoti yang dalam acara tersebut tidak mengatakan sepatah kata pun tentang spekulasi perubahan pabrikan mulai tahun 2025, menggarisbawahi betapa pentingnya kerja sama dengan Prima saat ini.
Campinoti mengatakan, “Saya dengan senang hati mengumumkan perpanjangan kerja sama kami dengan Prima hingga tahun 2027. Dalam 3 tahun ini kami telah mencapai target penting bersama, yang paling signifikan adalah memenangkan gelar Kejuaraan Dunia Tim MotoGP pada 2023. Sebuah prestasi yang belum pernah dicapai oleh tim satelit seperti kami.”
“Musim 2024 telah dimulai dengan sangat baik, hasil di lintasan sangat menggembirakan dan saya berharap kami akan terus merasa puas dalam 3 tahun ke depan yang akan kami alami bersama. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Miguel Caravaca, karya seninya mewujudkan nilai-nilai dan karakter tim kami dan memungkinkan kami membuka babak baru ini bersama Prima dengan cara yang orisinal dan kreatif,” pungkas bos tim asal Italia itu.