Categories: MotoGP

Manajer Tim Pramac : Martin Orang yang Tepat untuk Bekerja Bersama Pecco Bagnaia

RiderTua.com – Seperti yang diberitakan, Pramac sempat dikaitkan akan menjadi tim satelit Yamaha pada 2025. Namun manajer timnya Gino Borsoi dengan tegas mengatakan bahwa Pramac tidak akan bergabung dengan Yamaha. “Kami adalah ‘saudara’ dari tim pabrikan. Antara kami dan mereka, ada lebih dari sekedar diskusi ekonomi. Pindah (meninggalkan Ducati) tidak masuk akal,” tegas Borsoi.

Jorge Martin sedang dalam negosiasi tiga arah untuk bergabung di tim pabrikan Ducati pada 2025. Dia bersaing melawan ‘petahana’ Enea Bastianini dan juga juara dunia 8 kali Marc Marquez. Borsoi jelas mendukung pembalapnya Martin untuk mendapatkan tempat tersebut tahun depan.

Manajer Tim Pramac : Martin Orang yang Tepat untuk Bekerja Bersama Pecco Bagnaia

Martin Pecco

Gino Borsoi menegaskan, “Martin adalah orang yang tepat untuk bekerja bersama Pecco Bagnaia dan lebih baik dari kandidat lainnya.”

Menjelang GP Catalunya akhir pekan ini, saat ini Martin memimpin klasemen MotoGP. Pecco Bagnaia yang berada di peringkat 2 tertinggal 38 poin sementara Bastianini dan Marquez sama-sama tertinggal 40 poin dari Martin. “Martin adalah pembalap terkuat di MotoGP, matang, lengkap, berevolusi secara taktis, super cepat,” tegas Borsoi.

Jika Martin benar-benar terpilih menjadi pembalap pabrikan Ducati, maka masa depan Marquez akan dipertaruhkan. Keinginan Marquez mendapat motor spek pabrikan tahun depan bisa terpenuhi jika dia pindah ke Pramac.

“Siapa yang tidak menginginkan juara dunia 8 kali? Kita berbicara tentang pembalap paling sukses di kelas ini dengan gelar juara 125cc, Moto2 dan 6 gelar di kelas premier. Secara fisik Marc pulih dengan baik, dia melaju dengan cepat menggunakan Desmosedici,” ujar Borsoi.

Pembalap lain yang sudah masuk dalam susunan pembalap MotoGP 2025 adalah Fermin Aldeguer. Rider muda berbakat dari kelas Moto2 tersebut telah dikontrak oleh Ducati untuk bergabung dengan MotoGP tahun depan, tetapi pastinya ke tim mana masih belum jelas. Aldeguer sendiri berharap untuk bergabung dengan Pramac, tetapi banyak hal bergantung pada masa depan Martin, Marquez, dan ‘dugaan’ negosiasi tim dengan Yamaha.

Mengenai Aldeguer, Borsoi mendeskripsikan, “Muda, berbakat, dan menjanjikan. Ini mencerminkan jalur yang ditempuh Pramac bersama Borgo Panigale. Kami membiarkan seorang pemula berkembang, dan kemudian mempercayakan mereka pada struktur resmi. Semuanya masuk akal.”

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Dominique Aegerter : Motor Yamaha Berasap, Kita Sedang Mencari Penyebabnya

RiderTua.com - Balapan Dominique Aegerter berakhir pada lap 11 dari 21 lap race pertama di Misano karena kerusakan mesin pada…

16 June 2024

Shineray Temax T15 : Bebek Sporty ini Punya Stang Mirip Motor Naked

RiderTua.com - Shineray, pabrikan otomotif asal China telah meluncurkan produk baru bergaya bebek underbone unik. Shineray Temax T15 punya bentuk…

16 June 2024

Chery Tiggo 8 Pro Max Dites Tabrak Oleh ANCAP, Ini Hasilnya

RiderTua.com - Chery sebenarnya masih memiliki satu mobil baru lainnya yang belum diluncurkan di Indonesia, yaitu Tiggo 8 Pro Max.…

16 June 2024

Kawasaki Indonesia Hadirkan Warna Baru Z900RS dan Z900RS Cafe

RiderTua.com - Kawasaki Motor Indonesia (KMI) kembali menghadirkan moge dengan gaya retro, Kawasaki Z900RS dan Z900RS Cafe untuk model 2025.…

16 June 2024

Rencana Chery Membawa Semua Tiggo Series ke Indonesia

RiderTua.com - Line-up Chery di Indonesia baru terbatas pada dua jenis model, yaitu Tiggo dan Omoda. Untuk Tiggo series, mereka…

16 June 2024

Toprak Razgatlioglu : Di lap Terakhir Saya Melambat Karena Tidak Mau Ambil Risiko

RiderTua.com - Berkat Toprak Razgatlioglu, untuk pertama kalinya dalam 12 tahun (sejak Marco Melandri) BMW memimpin klasemen pembalap di Kejuaraan…

16 June 2024