Categories: MotoGP

Maverick Vinales : Mengendarai Motor Berdasarkan Insting

RiderTua.com – Maverick Vinales tampil mendominasi di COTA Texas akhir pekan ini. Rider pabrikan Aprilia itu berhasil meraih pole position, kemenangan dari awal hingga akhir di sprint race, dan posisinya tidak pernah dalam bahaya.

Usai pengalungan medali, Vinales mengatakan bahwa dia menikmati momen ini. Dia senang berada di podium bersama Marc (Marquez) karena mereka berdua sudah lama berada di kejuaraan dan mereka masih balapan hingga kini, terutama di depan penggemar yang luar biasa di Texas.

“Tapi jujur, saya lebih senang dengan babak kualifikasi saya ketimbang memenangkan sprint. Bagaimana saya mengaturnya kali ini? Saya tidak tahu. Sungguh ajaib. Saya menyatu dengan motor hari ini. Saya yakin kami benar-benar bisa melakukan sesuatu yang luar biasa pada musim 2024, dan tidak hanya di sini. Saya merasa lebih baik dari sebelumnya dalam karier saya,” imbuh pembalap Spanyol itu.

Maverick Vinales : Mengendarai Motor Berdasarkan Insting

Maverick Vinales mengungkapkan alasannya. “Saya sepenuhnya bisa mengendarai Aprilia GS GP berdasarkan insting. Semuanya terasa sangat alami. Saya merasakan limitnya. Motor saya menunjukkan dengan tepat betapa kerasnya saya bisa memacu motor saya. Teknisi Aprilia dan staf Michelin melakukan pekerjaan dengan baik,” ujar Papa Nina itu.

Hasil apik ini terwujud setelah Vinales begitu kritis terhadap penanganan Aprilia-nya saat tes Qatar. “Kita dapat melihat apa arti pekerjaan yang mendetail. Kami mengerjakan set-upnya, terutama pada distribusi bobot. Saya mengalami crash yang sangat aneh di Sepang. Namun selangkah demi selangkah kami meningkatkan kualitas motor sehingga hari ini saya bisa mengendalikannya,” tegas rekan setim Aleix Espargaro itu.

Hasil Sprint Race MotoGP Amerika 2024

Vinales menambahkan bahwa dulu kopling menjadi masalah. Tapi hari ini tidak, masalahnya sudah terpecahkan. Mereka juga melakukan perbaikan yang baik pada perangkat sasis belakang. Ini adalah langkah-langkah kecil, namun secara keseluruhan dapat membawa perbedaan besar dalam kondisi persaingan yang semakin ketat. Ini membuat perbedaan besar secara mental, ketika tahu bahwa ternyata bisa mengerem dengan lebih baik di tikungan 1.

Dan tentu saja rider berjuluk Top Gun itu juga menyumbangkan perannya dalam keseluruhan paket. Secara visual, Vinales terlihat lebih fit dari sebelumnya. “Saya tidak pernah merasa lebih kuat dari 2024. Namun Aprilia juga lebih bagus di Texas dibandingkan di Portugal. Di Portimao, bagian belakang sangat kuat, di sini seluruh motornya kuat. Saya tidak tahu alasannya, namun di Austin hal ini terutama berlaku bagi saya,” ujar Vinales.

Meski berhasil memenangkan sprint race, Vinales paham bahwa para rivalnya pasti akan berkembang besok (balapan utama hari Minggu). “Ada beberapa rider yang akan mendapatkan yang terbaik dari trek ini! Ini akan menjadi pertarungan yang sengit besok. Ini akan menjadi balapan yang panjang. Saya harus mengatur ban saya seperti yang saya lakukan hari ini. Ketika saya diberi isyarat untuk unggul 1,7 detik di pitboard, saya berhasil memimpin agar tidak memberikan terlalu banyak tekanan pada bagian belakang. khususnya ban. Saya berharap bisa melakukannya lagi besok,” pungkas Vinales.

Jika Vinales juga menang pada race hari Minggu, dia akan menjadi pembalap pertama di era MotoGP yang memenangkan balapan dengan tiga merek berbeda (Suzuki, Yamaha, dan Aprilia).

This post was last modified on 14 April 2024 11:43

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Miguel Oliveira : Cara Menyalip Marc Marquez Membahayakan Rider Lain

RiderTua.com - Setelah Jorge Martin (Pramac Ducati) crash, Miguel Oliveira sempat berada di posisi ke-6 pada race hari Minggu di Jerez.…

1 Mei 2024

Wuling Membuka Pemesanan Cloud EV di Indonesia!

RiderTua.com - Wuling telah menampilkan mobil listrik ketiganya di Indonesia, yaitu Cloud EV. Hanya saja tidak seperti Air EV dan…

1 Mei 2024

Chery Umumkan Recall Omoda E5… di Malaysia

RiderTua.com - Chery Omoda E5 (atau hanya dikenal sebagai Omoda E5) kini dijual di sejumlah negara di seluruh dunia, tak…

1 Mei 2024

Mitsubishi Mulai Daftarkan Xpander HEV di Indonesia?

RiderTua.com - Mitsubishi telah meluncurkan varian ramah lingkungan dari Xpander, baik model low MPV maupun low SUV di Thailand beberapa…

1 Mei 2024

Aleix Espargaro : Bereksperimen Menyesuaikan Posisi Tubuh di Atas Motor

RiderTua.com - Aleix Espargaro menjalani balapan yang mengecewakan di Jerez. Usai tes resmi hari Senin, rider Aprilia itu bercerita mengenai detail…

1 Mei 2024

Chery akan Percepat Peluncuran Jaecoo di Indonesia

RiderTua.com - Chery telah menyiapkan satu merek baru untuk dihadirkan di Indonesia, yaitu Jaecoo. Meski Omoda sebenarnya merupakan merek terpisah…

1 Mei 2024