Categories: Otomotif

Penjualan Mobil Daihatsu Tetap Terbantu Oleh Sigra

RiderTua.com – Daihatsu mampu mencatatkan hasil penjualan yang cukup bagus sepanjang Maret lalu, dengan 17 ribu unit yang terjual di Indonesia. Dari hasil tersebut, Sigra masih menjadi mobil terlarisnya dengan menyumbangkan lebih dari 5 ribu unit, diikuti oleh Gran Max Pick-up dan Terios. Memang Daihatsu telah mengandalkan Sigra sejak lama. Apalagi model ini dapat menjadi salah satu LCGC terlaris dalam beberapa tahun terakhir.

Daihatsu Andalkan Sigra di Segmen LCGC

Pasar mobil di Indonesia masih berkembang dengan baik walau dengan adanya gangguan pada Februari lalu. Sebab akibat kondisi pasar yang terganggu saat itu, penjualan mobil mengalami penurunan, meskipun tidak terlalu signifikan, tapi hasilnya sudah jauh berbeda dari bulan sebelumnya. Sehingga merek seperti Daihatsu terkena dampak dari keadaan tersebut.

Namun semuanya berubah di bulan Maret, dimana Daihatsu mencatatkan kenaikan penjualan hingga 16,7 persen. Secara retail, penjualannya sepanjang periode tersebut telah mencapai 17.352 unit, dan itu menjadi hasil yang cukup bagus. Tentunya ini tak lepas dari kontribusi sejumlah model unggulannya, tak terkecuali Sigra.

(Daihatsu)

LCGC Terlaris

Baik di segmen LCGC maupun di pasar roda empat secara keseluruhan, Sigra menjadi salah satu model yang cukup laris terjual di Indonesia. Bagaimana tidak, mobil 7-seater dengan harga terjangkau sudah membuat banyak konsumen tertarik dengan mobil yang satu ini. Apalagi penjualan Sigra terkadang mampu menjadi yang nomor satu di kelasnya, meski mendapat perlawanan sengit dari kembarannya, Toyota Calya, serta rival terkuatnya, Honda Brio Satya.

Selain Sigra, Gran Max PU dan Terios juga sama-sama laris, meskipun keduanya berada di posisi tepat di bawah Sigra. Mobil pikap masih menjadi mobil yang banyak dicari oleh konsumen, terutama pemilik usaha kecil dan menengah. Sementara low SUV seperti Terios juga laris terjual, apalagi setelah mendapatkan facelift tahun lalu.

Daihatsu masih akan terus mengandalkan mobilnya tersebut, termasuk Sigra. Penjualannya yang cukup bagus mampu membawanya sebagai salah satu merek otomotif terlaris di Indonesia.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Pecco Bagnaia : Di Jerez Masalah Getaran Hilang Tapi akan Dicoba di Barcelona yang Gripnya Kurang

RiderTua.com - Setelah kemenangan sensasionalnya di GP Spanyol, Pecco Bagnaia menjalani tes hari Senin dengan relatif tenang di Jerez. Rider Ducati…

1 Mei 2024

Miguel Oliveira : Cara Menyalip Marc Marquez Membahayakan Rider Lain

RiderTua.com - Setelah Jorge Martin (Pramac Ducati) crash, Miguel Oliveira sempat berada di posisi ke-6 pada race hari Minggu di Jerez.…

1 Mei 2024

Wuling Membuka Pemesanan Cloud EV di Indonesia!

RiderTua.com - Wuling telah menampilkan mobil listrik ketiganya di Indonesia, yaitu Cloud EV. Hanya saja tidak seperti Air EV dan…

1 Mei 2024

Chery Umumkan Recall Omoda E5… di Malaysia

RiderTua.com - Chery Omoda E5 (atau hanya dikenal sebagai Omoda E5) kini dijual di sejumlah negara di seluruh dunia, tak…

1 Mei 2024

Mitsubishi Mulai Daftarkan Xpander HEV di Indonesia?

RiderTua.com - Mitsubishi telah meluncurkan varian ramah lingkungan dari Xpander, baik model low MPV maupun low SUV di Thailand beberapa…

1 Mei 2024

Aleix Espargaro : Bereksperimen Menyesuaikan Posisi Tubuh di Atas Motor

RiderTua.com - Aleix Espargaro menjalani balapan yang mengecewakan di Jerez. Usai tes resmi hari Senin, rider Aprilia itu bercerita mengenai detail…

1 Mei 2024