Categories: Otomotif

Toyota Yaris Cross Bermesin Bensin Bakal Disuntik Mati?

RiderTua.com – Toyota dan dua mobil hibridanya sudah cukup sukses terjual di Indonesia. Termasuk Yaris Cross yang dijual dengan harga lebih terjangkau dari Kijang Innova Zenix Hybrid, dimana peminatnya cukup tinggi. Namun Toyota melihat performa penjualan Yaris Cross bermesin bensin malah sebaliknya. Sehingga mereka mempertimbangkan untuk menyuntik mati model yang satu ini.

Toyota Yaris Cross HEV Banyak Dicari Oleh Konsumen

Sejak pertama kali dirilis tahun lalu, Yaris Cross sukses menjadi pusat perhatian di pasar SUV kompak di Indonesia. Tidak hanya berupa versi crossover dari Yaris, mobil Toyota yang satu ini juga merupakan mobil hybrid rakitan lokal kedua setelah Kijang Innova Zenix Hybrid. Modelnya juga laris terjual di pasarnya sejauh ini.

Tapi jika diperhatikan, penjualan model hibridanya jauh lebih tinggi ketimbang mesin bensin. Sebenarnya ini bukan menjadi sesuatu yang mengejutkan lagi, mengingat mobil hybrid selalu lebih laris terjual jika dibandingkan dengan mobil bensin. Toyota sendiri selalu menghentikan penjualan varian konvensionalnya, seperti yang dilakukannya terhadap Corolla Cross dan C-HR.

(Toyota Astra Motor)

Paling Laris

Jadi ada kemungkinan mereka juga akan melakukan hal serupa terhadap Yaris Cross dalam keadaan yang sama. Tentunya Toyota tidak bisa menghindarinya lagi, mengingat permintaan di pasarnya sudah jauh berbeda jika dibandingkan dengan beberapa tahun sebelumnya. Walau setidaknya kini konsumen semakin tertarik dengan mobil ramah lingkungan.

Yaris Cross bermesin bensin versi global disebut akan disuntik mati mulai bulan Desember tahun ini. Entah apakah versi Asia Tenggara bakal menyusul, walau ini terlalu dini untuk dilakukan mengingat modelnya yang baru berumur hampir setahun. Sehingga Toyota mencari waktu yang tepat untuk memutuskannya agar nantinya mereka tidak kehilangan pasarnya.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024