Categories: Otomotif

Isuzu Masih Enggan Bawa Kembali Panther

RiderTua.com – Isuzu sudah lama dikenal sebagai produsen kendaraan komersial di Indonesia. Walau demikian, mereka juga menjual mobil penumpang, dan salah satu diantaranya adalah Panther. Sayangnya mobil legendarisnya ini sudah disuntik mati oleh Isuzu beberapa tahun lalu. Mereka juga tidak memiliki rencana untuk menghadirkan model generasi terbarunya.

Isuzu Panther Masih Banyak Dicari Oleh Konsumen Indonesia

Panther telah menjadi andalan Isuzu selama beberapa puluh tahun di Tanah Air. Meskipun dengan kehadiran model seperti Toyota Avanza, model ini tetap menjadi incaran bagi konsumen karena perawatannya yang mudah serta harganya terjangkau. Belum lagi mesin dieselnya yang dianggap cukup tangguh dalam melibas berbagai macam medan jalan.

Namun Isuzu tidak dapat mempertahankannya lebih lama dengan modelnya yang masih mempertahankan mesin diesel lawasnya. Sementara itu aturan emisi Euro yang diberlakukan semakin ketat, sehingga mereka harus menghentikan penjualan dan produksinya tahun 2021 lalu. Isuzu juga tidak punya rencana untuk menghadirkan model terbarunya walau permintaannya masih cukup tinggi.

(Liputan6.com)

Sulit Kembangkan Mesin

Kalau diperhatikan, Panther menjadi satu dari dua model MPV di Indonesia yang menjual mesin diesel selain Toyota Kijang Innova. Walau Toyota masih dapat mempertahankan varian ini, Isuzu tidak dapat melakukannya karena mereka harus mengembangkan mesin yang baru. Itupun biayanya tidak sedikit, dan butuh waktu lama untuk mengembangkannya.

Kini Isuzu hanya memiliki dua mobil penumpang yang dijualnya di Tanah Air, yaitu MU-X dan D-Max. Performa penjualan keduanya juga lumayan bagus sebagai pengisi di pasarnya sementara mereka masih fokus berjualan kendaraan komersial. Sepertinya mereka hanya akan mengandalkan kedua model ini di Indonesia.

Memang Panther tidak akan kembali hadir di Indonesia. Sementara pasarnya terus berkembang dan diisi oleh model ramah lingkungan.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Toprak Razgatlioglu : Tahun 2021 Saya Juara Dunia Tapi Tidak Secepat Sekarang

RiderTua.com - Pendatang baru BMW Toprak Razgatlioglu sukses 3 kali menang dan 6 kali naik podium dalam 9 balapan pertama…

3 Mei 2024

Ducati dan Tim Aruba akan Teken Perpanjangan Kontrak di Misano?

RiderTua.com - Kerjasama 10 tahun antara Ducati dan tim Aruba di Kejuaraan Dunia Superbike akan berakhir musim 2024. Pada April lalu,…

3 Mei 2024

Andrea Iannone : Jika Tidak Berada di Level Atas Saya akan Menyerahkan Motor ke Pembalap Muda

RiderTua.com - Setelah 4 tahun tidak membalap Andrea Iannone merasa terganggu dengan kenyataan bahwa rookie dari tim Go-Eleven itu tidak…

3 Mei 2024

MG Motor Kembali Tampilkan Maxus 9 Walau Belum Dijual

RiderTua.com - MG Motor telah menghadirkan tiga mobil ramah lingkungan di Indonesia, terdiri dari dua model BEV dan satu model…

3 Mei 2024

Wuling Cloud EV Jadi Lawan Baru Bagi BYD Dolphin

RiderTua.com - Wuling baru saja mengumumkan pemesanan Cloud EV, termasuk estimasi harga dan pengiriman unitnya ke konsumen. Mobil listrik ini…

3 Mei 2024

Seres E1 Masih Bisa Terjual Ratusan Unit Tiap Bulannya

RiderTua.com - Seres E1 baru dijual selama lebih dari setahun di Indonesia, dan menjadi mobil ramah lingkungan pertama dari DFSK.…

3 Mei 2024