Categories: Otomotif

Deretan Mobil Hybrid Anyar yang Dirilis di Indonesia Tahun Ini

RiderTua.com – Mobil hybrid terus bertambah populasinya di Indonesia dari tahun ke tahun. Dari mild hybrid sampai plug-in hybrid (PHEV), semuanya laris terjual di pasarnya dengan angka penjualan yang cukup bagus. Tercatat ada 8 mobil hybrid anyar yang dihadirkan di Tanah Air. Beberapa diantaranya merupakan varian baru untuk model yang sudah ada.

Mobil Hybrid Terbaru Makin Menambah Pilihan di Pasarnya

Dari Suzuki ada dua model hibrida terbaru yang dirilis, yaitu XL7 dan Grand Vitara. Keduanya sama-sama berupa mobil mild hybrid, walau untuk XL7 hanya berupa varian baru, dan Grand Vitara berupa model all new. Walau demikian, kedua model ini menawarkan efisiensi bahan bakar yang lebih baik, serta lebih ramah lingkungan.

Lalu dari Honda ada dua model, yaitu CR-V dan Accord e:HEV, dan keduanya merupakan model generasi terbaru. Walau teknologi e:HEV sebenarnya bukan menjadi sesuatu yang baru di Indonesia, karena mereka pernah mengenalkannya melalui skutik bongsor PCX e:HEV. Tidak seperti model sebelumnya, CR-V didatangkan langsung dari Thailand, tidak lagi dirakit lokal.

(Suzuki Jogja)

Mild Hybrid dan PHEV

Beralih ke Toyota, yang menghadirkan RAV4 GR Sport PHEV, sekaligus menjadi mobil SUV PHEV kedua di Indonesia setelah Mitsubishi Outlander PHEV. Model ini didatangkan dalam bentuk CBU dengan harga lebih dari Rp 1 miliar. Tapi itu sudah sepadan dengan fitur yang dibawanya, apalagi RAV4 yang satu ini merupakan varian GR Sport.

Lalu divisi mobil mewahnya, Lexus, membawa RX 350h dan 450h+, dan untuk model 450h+ merupakan model PHEV. Walau demikian, model ini memakai penggerak semua roda khusus atau E-Four untuk memaksimalkan performanya. Sementara model 350h hanya memakai mesin hybrid biasa, tapi performanya tidak bisa diremehkan lagi, karena mobil ini dapat berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 8,1 detik.

Sementara untuk model lainnya seperti Lexus LM, Toyota Alphard, dan Wuling Almaz Hybrid hanya mendapat penyegaran atau perombakan.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Skutik Italia yang Klasik, Lambretta Resmi Rilis G350 Series II

RiderTua.com - Lambretta, merupakan pabrikan motor asal Italia yang punya desain skutik klasik legendaris. Baru-baru ini mereka telah meluncurkan skutik…

5 Mei 2024

Davide Brivio Ingin Membawa Trackhouse Aprilia Seperti Suzuki

RiderTua.com - Davide Brivio, Manajer tim Trackhouse itu bertujuan untuk mempertemukan mantan pembalap Suzuki Joan Mir dan Alex Rins dalam…

5 Mei 2024

Gresini Mengalami Momen Emas Sejak Marquez Tiba

RiderTua.com - Carlo Merlini, manajer tim Gresini, antusias usai podium diraih Marc Marquez di Jerez. Kemenangan keenam tim satelit di…

5 Mei 2024

KTM Menemukan Sesuatu yang Menarik di Tes Jerez

RiderTua.com - Francesco Guidotti, manajer tim KTM, menyampaikan pendapatnaya setelah tes terakhir, apakah kita akan melihat motor KTM RC16 yang…

5 Mei 2024

John Hopkins : Joe Roberts Pantas Berada di MotoGP

RiderTua.com - Pada balapan terakhir Moto2 di Jerez, Joe Roberts berhasil memimpin klasemen. John Hopkins yang merupakan salah satu pembalap Amerika…

5 Mei 2024

Assen Perpanjang Kontrak MotoGP dan Superbike Hingga 2031

RiderTua.com - Jika kita sebut nama salah satu sirkuit pasti kita akan mengingat kejadian atau aksi dari pembalap yang tak…

4 Mei 2024