Categories: Sepeda Motor

Bakal Jadi Lawan NMax dan PCX? Kymco Luncurkan Skytown dengan 2 Pilihan Mesin

RiderTua.com – Sebuah produsen motor asal Taiwan, Kymco baru saja meluncurkan Skytown pada ajang EICMA 2023. Hadir dengan satu grup jajaran model Town Series lainnya seperti Downtown dan X-town yang juga diluncurkan berbarengan. Motor ini memiliki 2 pilihan mesin baru dengan nama Green Power Engine.

Bicara soal mesin, motor ini hadir dengan 2 varian mesin yakni yang pertama mesin 1 silinder 125cc, 4 katup, SOHC, berpendingin udara dengan output tenaga maksimum sekitar 10,8 HP di putaran 8.500 rpm dan torsi maksimal 9,8 Nm pada 6.000 rpm. Yang kedua yakni mesin 1 silinder 150cc, 4 katup, SOHC, berpendigin udara yang dapat menghasilkan tenaga sekitar 11,3 HP dan torsi yang sama di 9,8 Nm.

Kymco Skytown 150 (www.motociclismo.it)

Mesin Green Power Engine, menggunakan sudut camshaft tinggi sehingga menambah handling serta akselerasi yang efisien. Pada mesin baru ini memiliki konsumsi BBM yang rendah dan ramah lingkungan, namun tetap dengan output tenaga yang cukup.

Segi desainnya di bagian depan cenderung lebih mengotak dan ukuran bodynya masih tergolong ramping. Lampu depan berbentuk kotak yang lengkap dengan lampu DRL LED di sampingnya. Kaca depan atau windshield dapat diatur ketinggiannya, suspensi belakang ganda serta memiliki jarak sumbu roda yang pendek.

Kymco Skytown 150 (www.motociclismo.it)

Kymco Skytown dibekali dengan sejumlah fitur sederhana seperti, lampu depan dan belakang LED namun lampu sein masih halogen, USB charger, instrumen cluster yang masih layar LCD digital, menggunakan kunci biasa belum smartkey, pengereman cakram depan dan belakang, lengkap dengan ABS untuk varian 150cc dan CBS untuk 125cc.

Skutik ini akan dijual pertama kali di Italia dan negara Eropa lainnya di awal tahun 2024 nanti. Untuk harganya, pabrikan tersebut belum mengumumkan harganya secara resmi. Kymco Skytown nanti akan bersaing langsung dengan Honda PCX dan Yamaha NMax di pasar Eropa dengan harga yang lebih terjangkau.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

MG Motor Kembali Tampilkan Maxus 9 Walau Belum Dijual

RiderTua.com - MG Motor telah menghadirkan tiga mobil ramah lingkungan di Indonesia, terdiri dari dua model BEV dan satu model…

3 Mei 2024

Wuling Cloud EV Jadi Lawan Baru Bagi BYD Dolphin

RiderTua.com - Wuling baru saja mengumumkan pemesanan Cloud EV, termasuk estimasi harga dan pengiriman unitnya ke konsumen. Mobil listrik ini…

3 Mei 2024

Seres E1 Masih Bisa Terjual Ratusan Unit Tiap Bulannya

RiderTua.com - Seres E1 baru dijual selama lebih dari setahun di Indonesia, dan menjadi mobil ramah lingkungan pertama dari DFSK.…

3 Mei 2024

Valentino Rossi : Jika Terlihat Lemah di Depan Marc Marquez, Dia Cenderung ‘Melahap’ Kita!

RiderTua.com - Valentino Rossi yang hadir di paddock melihat dengan mata kepala sendiri ketika Marc Marquez vs Pecco Bagnaia duel…

3 Mei 2024

Skutik Baru Yamaha Fluo 125 Buatan Indonesia ini Harganya Bikin Kaget

RiderTua.com - Memang ini merupakan Yamaha FreeGo yang lama, tapi skutik buatan Indonesia ini diekspor ke Brasil dengan nama Yamaha…

3 Mei 2024

Peugeot Hentikan Penjualan Mobilnya di Indonesia?

RiderTua.com - Peugeot telah hadir di Indonesia selama lebih dari tiga tahun, walau mereka baru menjual tiga model. Ketiganya terdiri…

3 Mei 2024