Categories: Otomotif

Toyota Crown Sedan Terbaru Resmi Dirilis!

RiderTua.com – Sebelumnya Toyota sempat menghadirkan Crown versi SUV beberapa waktu lalu. Salah satu mobil sedan premium dari merek asal Jepang tersebut mendapatkan varian sporty yang menawarkan berbagai macam fitur canggih. Kini Toyota merilis versi sedannya di Jepang, yang juga membawa perombakan total dari luar ke dalam. Begitupun dengan pilihan mesinnya, yang menawarkan mesin hybrid dan hidrogen.

Toyota Hadirkan All New Crown Sedan di Jepang

Sebenarnya Crown generasi terbaru ini sudah diperlihatkan jauh sebelumnya sebagai model preview oleh Toyota. Namun kalau dibandingkan dengan versi produksi massalnya, tidak ada perbedaan yang cukup kontras, tapi desainnya tetap memperlihatkan kesan modern. Sekilas ada kesan sporty dari Crown versi SUV, walau Toyota menegaskan kesan elegan untuk versi sedannya.

Pada awalnya Crown hanya dihadirkan sebagai mobil sedan kelas mewah dan menjadi salah satu andalannya. Namun seiring berjalannya waktu, Toyota menghadirkan varian lainnya berupa model SUV, yang dirilis beberapa waktu lalu. Walau demikian, mereka tidak mengabaikan versi sedannya, terbukti dengan dirilisnya generasi terbaru dari Crown Sedan.

(Top Gear Philippines)

Makin Banyak Pilihan

Namun tidak seperti sebelumnya, Toyota hanya menawarkan mesin ramah lingkungan untuk Crown Sedan anyar ini. Seperti mesin hybrid, yang mengandalkan mesin bensin 2.500 cc multi-stage dengan teknologi hybrid dari dua motor listriknya. Sehingga menghasilkan mobil sedan yang lebih minim emisi ketimbang memakai mesin bensin biasa.

Tapi jika ingin model yang lebih ramah lingkungan lagi, ada juga pilihan hidrogen fuel cell atau FCEV, yang mesinnya sebenarnya sama dengan yang dipakaikan pada Mirai. Dengan tiga tangki hidrogen cair yang terisi penuh, mobil dapat melaju sejauh 820 km serta bisa menjadi sumber daya listrik bagi perangkat elektronik rumahan. Tentunya dengan ini, pilihan mobil hidrogen Toyota kini tidak lagi terbatas pada Mirai saja.

Soal harganya, Crown Hybrid dijual dengan harga Rp 760 jutaan, dan hidrogen FCEV Rp 860 jutaan. Untuk saat ini, modelnya baru bisa dijual di Jepang.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Marc Marquez Menguji Rem Jempol untuk Pertama Kalinya

RiderTua.com - Marc Marquez mencoba rem jempol di stang kiri Ducati GP23 pada tes hari Senin di Jerez. Rider Gresini…

2 Mei 2024

Fabio Di Giannantonio : Teknologi di MotoGP Saat Ini Luar Biasa, Saya Menyukainya

RiderTua.com - Semakin dekat pengumuman mengenai peraturan baru MotoGP, semakin terbuka perdebatan tentang teknologi di masa depan. Fabio Di Giannantonio dengan…

2 Mei 2024

Johann Zarco : Bukan Drama, RC213V yang Baru Tidak Ada Kemajuan

RiderTua.com - Pada tes MotoGP hari Senin di Jerez, 4 pembalap Honda Joan Mir, Luca Marini, Takaaki Nakagami, dan Johann…

2 Mei 2024

Tesla Cybertruck akan Dikirim ke Indonesia Mulai Tahun Depan

RiderTua.com - Tesla telah memulai pengiriman Cybertruck di Amerika Serikat tahun lalu, meski untuk pasar global juga tengah dilakukan. Namun…

2 Mei 2024

Sergio Garcia : Saya Belum Masuk Radar Mana Pun!

RiderTua.com - Tak ada yang menyangka, pendatang baru tim MT Helmets - MSI,  Sergio Garcia (Boscoscuro) berhasil memimpin klasemen Kejuaraan…

2 Mei 2024

Wuling Hanya Sediakan Satu Varian Untuk Cloud EV

RiderTua.com - Wuling Cloud EV kini sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia beberapa bulan setelah modelnya diperkenalkan ke publik. Mobil…

2 Mei 2024