Categories: Otomotif

Toyota yang Masih Menyiapkan Mobil Hybrid ‘Murah’

RiderTua.com – Tak terasa jumlah mobil ramah lingkungan yang ada di Indonesia cukup banyak dari yang diduga dan sebagian besar merupakan produk Toyota. Meski kebanyakan berupa mobil hybrid, banyak diantaranya terjual dalam jumlah cukup tinggi selama beberapa bulan terakhir. Namun tidak sedikit diantaranya dijual dengan harga cukup mahal. Sehingga inilah yang membuat Toyota berencana untuk menghadirkan model lebih murah lagi.

Toyota: Mobil Hybrid ‘Murah’ Bisa Diwujudkan

Sejauh ini, mobil hibrida yang dijualnya rata-rata memiliki banderol di atas Rp 500 jutaan. Bahkan dengan segala usaha yang dimilikinya, Toyota belum dapat membuat harganya lebih terjangkau lagi. Paling tidak sampai mereka menghadirkan Yaris Cross Hybrid, dimana model ini dijual kurang dari Rp 500 jutaan, atau paling tidak di kisaran Rp 450 jutaan.

Inilah yang membuat mereka terpikir untuk membuat mobil hybrid yang lebih murah dari model yang sudah ada sebelumnya. Terlebih kompetitornya, Suzuki, telah menghadirkan model yang dibanderol cukup terjangkau, yaitu Ertiga dan XL7 Hybrid. Walau penjualannya belum mengungguli Kijang Innova Zenix Hybrid, tapi performa penjualan keduanya cukup bagus.

(100KPJ)

Butuh Waktu

Toyota sudah lama menginginkan mobil ramah lingkungan yang lebih terjangkau dari model yang sudah dimilikinya. Namun entah apakah mereka akan memakai basis model yang sudah ada atau membuat model yang benar-benar baru seperti Yaris Cross. Tapi kalau melihat dari popularitasnya, kuat dugaan Toyota bakal memakai model paling larisnya, seperti Avanza atau Rush.

Memang mobil low MPV dan SUV bisa menjadi target yang bagus bagi Toyota, apalagi Ertiga dan XL7 Hybrid dijual di kedua segmen tersebut. Walau bukan perkara mudah untuk bisa mewujudkannya begitu saja, karena mereka masih harus melakukan persiapan dan pengembangan lebih lanjut. Tapi tetap saja, Toyota menegaskan bahwa mewujudkan mobil hibrida murah bukan sesuatu yang tidak mungkin dilakukan.

Sementara itu, Mitsubishi disebut akan meluncurkan Xpander Hybrid mulai tahun depan. Nampaknya Avanza akan semakin tertinggal dari dua rivalnya tersebut.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Jorge Martin : Pindah ke Honda? Semuanya Berisiko Tapi Quartararo Memperbarui Kontraknya dengan Yamaha

RiderTua.com - Jorge Martin selalu menegaskan bahwa dirinya pasti akan meninggalkan tim Pramac pada akhir 2024 baik untuk pindah ke…

8 Mei 2024

Jorge Lorenzo : Pecco Bisa Mengalahkan Kecepatan Marquez Tapi Tidak dalam Hal Keberanian

RiderTua.com - Setelah pensiun dari MotoGP, Jorge Lorenzo selalu mengamati dan menganalisa peristiwa di Kejuaraan Dunia MotoGP. Mantan rider asal…

8 Mei 2024

Pedro Acosta : Gas Pol di Kualifikasi

RiderTua.com - Rookie Pedro Acosta bersiap melakoni balapan GP Prancis di Le Mans sebagai peringkat 4 di klasemen MotoGP. "Kami…

8 Mei 2024

Pecco Bagnaia : Keluhan Banyaknya Tombol Datang dari Rider yang Motornya Tidak Selevel Ducati

RiderTua.com - Setelah memenangkan gelar dunia Moto2, Pecco Bagnaia naik ke MotoGP pada 2019 saat berusia 22 tahun. Rider Italia itu…

8 Mei 2024

Pecco Bagnaia : Marc Marquez Rekan Setimku? Dia akan Beradaptasi dengan Baik

RiderTua.com - Mungkinkah Pecco Bagnaia dan Marc Marquez menjadi duo pabrikan Ducati 2025?Marquez termasuk di antara 3 kandidat utama untuk…

7 Mei 2024

Suzuki Ertiga Hybrid yang akan Mendapat Rival Baru Dari Mitsubishi

RiderTua.com - Suzuki Ertiga Hybrid menjadi satu dari tiga mobil hybrid yang dijualnya di Indonesia. Penjualannya cukup bagus, meski belum…

7 Mei 2024