Categories: Otomotif

Enam Mobil Hybrid Terbaru yang Dihadirkan Sejauh Ini

RiderTua.com – Mobil hybrid yang dijual hingga kini sudah cukup bervariasi modelnya. Tapi jelas produsen otomotif masih belum puas dengan model yang disediakan, dan terus menambah berbagai macam model. Dari SUV sampai MPV, tercatat ada enam mobil hybrid anyar yang diluncurkan di Indonesia. Kebanyakan diantaranya merupakan model premium.

Mobil Hybrid Premium dan Entry Level Mulai Bertebaran

Selama GIIAS 2023 digelar, ada banyak mobil ramah lingkungan yang dirilis. Yang pertama yaitu model kembar Toyota Alphard dan Lexus LM Hybrid generasi terbaru, kini keduanya tampil lebih elegan dan membawa berbagai macam fitur terbaru. Walau harga jual Alphard sudah diumumkan, tapi untuk LM belum ada, karena Lexus masih menyiapkan penjualannya.

Honda CR-V juga demikian, dimana model ini tidak hanya membawa model all new, tetapi juga varian hybrid yang dikenal sebagai e:HEV. Untuk pertama kalinya Honda menjual mobil ramah lingkungan di Tanah Air, hanya saja CR-V ‘hybrid’ ini dirilis tanpa model lainnya seperti Civic Hybrid. Entah apakah mereka sengaja menjual model SUV-nya lebih dulu karena lebih populer ketimbang sedan.

(The Car Connection)

Merek Baru

Haval yang baru hadir di Indonesia lewat Great Wall Motors (GWM) malah langsung menghadirkan dua mobil SUV hibridanya, yaitu H6 dan Jolion HEV. Keduanya memiliki tampilan yang begitu gagah, dan masing-masing dilengkapi dengan fitur canggih. Walau modelnya sendiri belum bisa dijual untuk sekarang sampai pabrik perakitannya selesai disiapkan.

Meskipun bukan model baru, Wuling Almaz RS Hybrid mendapatkan facelift setelah sekian lama hadir di pasar. Model ini tampil dengan desain grille yang lebih modern, tidak hanya tampilan luarnya, tetapi juga interiornya. Almaz RS Hybrid masih menggendong mesin yang sama, tapi harganya tidak mengalami kenaikan harga secara signifikan.

Beberapa diantara model ini mungkin masih diimpor dari luar negeri. Tapi setidaknya sudah ada sejumlah model yang dirakit lokal.

This post was last modified on 22 Agustus 2023 10:57

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Toprak Razgatlioglu : Tahun 2021 Saya Juara Dunia Tapi Tidak Secepat Sekarang

RiderTua.com - Pendatang baru BMW Toprak Razgatlioglu sukses 3 kali menang dan 6 kali naik podium dalam 9 balapan pertama…

3 Mei 2024

Ducati dan Tim Aruba akan Teken Perpanjangan Kontrak di Misano?

RiderTua.com - Kerjasama 10 tahun antara Ducati dan tim Aruba di Kejuaraan Dunia Superbike akan berakhir musim 2024. Pada April lalu,…

3 Mei 2024

Andrea Iannone : Jika Tidak Berada di Level Atas Saya akan Menyerahkan Motor ke Pembalap Muda

RiderTua.com - Setelah 4 tahun tidak membalap Andrea Iannone merasa terganggu dengan kenyataan bahwa rookie dari tim Go-Eleven itu tidak…

3 Mei 2024

MG Motor Kembali Tampilkan Maxus 9 Walau Belum Dijual

RiderTua.com - MG Motor telah menghadirkan tiga mobil ramah lingkungan di Indonesia, terdiri dari dua model BEV dan satu model…

3 Mei 2024

Wuling Cloud EV Jadi Lawan Baru Bagi BYD Dolphin

RiderTua.com - Wuling baru saja mengumumkan pemesanan Cloud EV, termasuk estimasi harga dan pengiriman unitnya ke konsumen. Mobil listrik ini…

3 Mei 2024

Seres E1 Masih Bisa Terjual Ratusan Unit Tiap Bulannya

RiderTua.com - Seres E1 baru dijual selama lebih dari setahun di Indonesia, dan menjadi mobil ramah lingkungan pertama dari DFSK.…

3 Mei 2024