Categories: Otomotif

Berapa Unit Honda Mobilio yang Terjual di Semester I 2023?

RiderTua.com – Bisa dikatakan Honda sudah cukup sukses dalam menjual Brio dan lini mobil SUV-nya di Indonesia. Walau demikian, mereka masih menawarkan model lainnya, termasuk LMPV Mobilio. Memang Honda tidak memberikan penyegaran apapun untuk Mobilio. Tapi model ini masih bisa terjual ribuan unit sepanjang semester pertama tahun 2023.

Baca juga: Honda Sukses Menjual 67 Ribu Unit Mobil di Semester I 2023!

Honda Mobilio Masih Bisa Terjual Ribuan Unit

Meskipun ditempatkan di segmen low MPV, Mobilio menjadi model yang jarang disegarkan, bahkan tidak dirombak sama sekali. Apalagi dengan menyisakan satu varian saja, tentunya membuat model ini tertinggal jauh dari pesaingnya. Sebut saja Toyota Avanza yang dapat terjual puluhan ribu unit sepanjang semester pertama tahun ini.

Memang modelnya tidak pernah disegarkan, tapi bukan berarti Mobilio bakal disuntik mati. Honda masih ingin terus menjualnya, tapi sebagai mobil fleet. Hasil penjualannya juga lumayan bagus, dengan 1.000 unit terjual selama enam bulan pertama. Kalau dibandingkan dengan model lainnya seperti BR-V dengan 2.020 unit, mungkin masih belum dikatakan cukup maksimal.

(Honda)

Fokus ke SUV

Tapi setidaknya Mobilio masih dapat terjual hingga ribuan unit, apalagi untuk mobil fleet. Honda memang sudah tidak lagi fokus ke segmen MPV, mengingat kini mereka punya banyak model SUV yang dijualnya di Indonesia. Apalagi mobil jenis ini yang tengah ngetren di pasar roda empat.

Nampaknya Honda sudah tidak memiliki model MPV yang tersisa, menyusul Odyssey yang disuntik mati. Memang mereka masih fokus ke mobil 7-seater, tapi kini lebih mengarah ke model SUV, bukan MPV lagi. Melihat dari selisih penjualan BR-V dengan Mobilio sudah membuktikannya.

Mungkin Mobilio tertinggal jauh dari pesaingnya di segmen LMPV. Walau setidaknya kini model tersebut bisa tetap dijual sebagai mobil fleet.

Rafie Satya Pradipta

Leave a Comment

Recent Posts

Suzuki Ertiga Hybrid yang akan Mendapat Rival Baru Dari Mitsubishi

RiderTua.com - Suzuki Ertiga Hybrid menjadi satu dari tiga mobil hybrid yang dijualnya di Indonesia. Penjualannya cukup bagus, meski belum…

7 Mei 2024

Toyota Belum Juga Hadirkan Mobil Hybrid Termurahnya

RiderTua.com - Boleh dibilang Toyota mampu mendominasi penjualan mobil hybrid di Indonesia selama ini. Dari beberapa model yang dijualnya, Kijang…

7 Mei 2024

Hyundai Recall Ioniq 5 dan 6 di Indonesia Karena Ini

RiderTua.com - Penjualan mobil Hyundai di Indonesia masih cukup bagus, apalagi dari line-up mobil listriknya. Baik Ioniq 5 maupun 6…

7 Mei 2024

Neta V akan Dihentikan Penjualannya di Indonesia

RiderTua.com - Neta telah meluncurkan model terbaru dari mobil listrik V berupa V-II, dengan desain yang lebih modern. Tidak seperti…

7 Mei 2024

Chery Temukan Penyebab Masalah Patahnya Sumbu Roda Omoda 5 di Malaysia!

RiderTua.com - Sebelumnya Chery mengumumkan recall terhadap Omoda 5 di Malaysia beberapa waktu lalu. Ini dilakukan setelah terjadi dua insiden…

7 Mei 2024

Motor Adventure Baru Paling Murah Dikelasnya, CFMoto 450 MT Rilis di Indonesia

RiderTua.com - Sebuah motor adventure baru CFMoto 450 MT yang dirilis oleh PT. MForce Indonesia yang menaungi CFMoto Indonesia. Hadir…

7 Mei 2024