Hasil Race MotoGP Belanda 2023

RiderTua.com, Assen, Hasil Race MotoGP Belanda 2023 — Pembalap Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil memenangi balapan MotoGP Belanda 2023 di Sirkuit TT Circuit Assen pada Minggu (25/6/2023) dengan waktu 40:37.640. Pembalap kelahiran Turin, Italia berusia 26 tahun itu diikuti oleh Marco Bezzecchi (Mooney VR46) di posisi kedua dengan gap atau selisih waktu +1.223 detik, dan pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, di posisi ketiga dengan lebih lambat +1.925 detik dari pemenang balapan hari ini (setelah Binder terkena penalty). Francesco Bagnaia membuktikan sebagai jagonya balapan ketahanan hari Minggu, setelah kalah oleh Bezzecchi dalam Sprint. Drama lainnya adalah untuk kedua kalinya Brad Binder mendapat penalty turun satu posisi setelah di Sprint melakukan hal yang sama.

Sementara itu posisi keempat dan kelima masing-masing ditempati oleh pembalap Red Bull Racing , Brad Binder, dan pembalap Prima Pramac, Jorge Martin dengan selisih waktu +1.528 detik dan +1.934 detik. Finish di posisi keenam adalah pembalap dari tim Gresini Racing, Alex Marquez dengan selisih jarak +12.437 detik. Di tempat ketujuh pembalap asal Italia, Luca Marini dari tim Mooney VR46 ini melintasi garis kotak-kotak dengan lebih lambat +14.174 detik. Kemudian di peringkat kedelapan, ada pembalap kelahiran Chiba, Jepang 31 tahun yang lalu, Takaaki Nakagami (LCR IDEMITSU). Di posisi kesembilan Franco Morbidelli (Monster Energy) lebih lambat +29.335 detik. Dan menutup posisi kesepuluh ada pembalap dari negara Spanyol, Augusto Fernandez (GasGas Tech3) di mana dia ‘tertinggal’ +33.736 detik….

Jalannya Balapan

  • Lap 1: Binder melesat ke posisi pertama, disusul Bagnaia, Bezzecchi, Aleix, dan Marini. Quartararo turun ke posisi 11, sebelum disalip Martin, turun ke posisi 12. Miller salip Vinales, naik ke posisi 7.
  • Lap 2: Binder, Bagnaia, Bezzecchi. Miller jatuh di tikungan 1.
  • Lap 3: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Pecco catatkan lap tercepat. Pecco salip Binder, naik ke posisi 1. Quartararo dan Zarco jatuh.
  • Lap 4: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Vinales salip Marini, naik ke posisi 5, kini di belakang Aleix. Vinales jatuh di tikungan 8.
  • Lap 5: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Aleix masih berusaha mengejar Bezzecchi, walau dengan gap 1,1 detik. Marini agak melambat dan disalip empat pembalap sekaligus (Martin, Oliveira, Alex Marquez, dan Bastianini) di chicane terakhir.
  • Lap 6: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Bezzecchi catatkan lap tercepat.
  • Lap 7: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Bastianini jatuh di tikungan 5 dan motornya mengeluarkan api sesaat setelahnya.
  • Lap 8: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Gap Aleix dengan Bezzecchi kini hanya sebesar 0,8 detik.
  • Lap 9: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Bezzecchi kembali catatkan lap tercepat.
  • Lap 10: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Gap Aleix dengan Bezzecchi semakin jauh, kini mencapai 1,3 detik.
  • Lap 11: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Morbidelli di posisi 11, tepat di antara Oliveira di depan dan Lecuona di belakangnya.
  • Lap 12: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Binder catatkan lap tercepat.
  • Lap 13: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Oliveira masuk ke pit setelah motornya mengalami masalah. Nakagami mendapat long lap penalty setelah melewati track limit.
  • Lap 14: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Martin catatkan lap tercepat.
  • Lap 15: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Lecuona masuk ke pit setelah motornya bermasalah.
  • Lap 16: Bagnaia, Binder, Bezzecchi. Gap Bezzecchi dengan Aleix hanya satu detik saja, tapi Aleix masih belum bisa mengejar.
  • Lap 17: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Bezzecchi salip Binder di tikungan 5.
  • Lap 18: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Aleix mulai mengejar ketiganya dengan gap 0,7 detik dari Binder.
  • Lap 19: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. DiGia jatuh di tikungan 5.
  • Lap 20: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Aleix semakin mendekati Binder dengan gap 0,5 detik.
  • Lap 21: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Binder berusaha mempertahankan posisinya dari Aleix, sementara Aleix terus mendekat.
  • Lap 22: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Binder masih berusaha menjauh dari Aleix.
  • Lap 23: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Alex mendapat long lap penalty setelah melewati track limit.
  • Lap 24: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Gap Martin dengan Alex mencapai 9,4 detik setelah Alex menjalani long lap penalty.
  • Lap 25: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Binder, Aleix, dan Martin mulai mendekati satu sama lain untuk merebut posisi teratas.
  • Lap 26: Bagnaia, Bezzecchi, Binder. Martin berusaha mendekati Aleix.

 

Berikut ini hasil lengkap balapan MotoGP Belanda:

Hasil Race MotoGP Belanda 2023

Pos Nat    Rider             Team Last Lap Time/Gap
1 ITA Francesco Bagnaia Lenovo Team 1:33.837 40:37.640
2 ITA Marco Bezzecchi Mooney VR46 1:34.049 +1.223
3 ESP Aleix Espargaro Aprilia Racing 1:34.054 +1.925
4 ZAF Brad Binder Red Bull Racing 1:33.867 +1.528
5 ESP Jorge Martin Prima Pramac 1:33.743 +1.934
6 ESP Alex Marquez Gresini Racing 1:34.296 +12.437
7 ITA Luca Marini Mooney VR46 1:34.208 +14.174
8 JPN Takaaki Nakagami LCR IDEMITSU 1:34.093 +14.616
9 ITA Franco Morbidelli Monster Energy 1:35.458 +29.335
10 ESP Augusto Fernandez GasGas Tech3 1:34.492 +33.736
11 ITA Lorenzo Savadori Aprilia Team 1:35.329 +35.084
12 ESP Raul Fernandez CryptoDATA RNF 1:36.548 +39.622
13 DEU Stefan Bradl Honda Team 1:36.066 +42.504
14 DEU Jonas Folger KTM Team 1:35.416 +45.609
NC ITA Fabio Di Giannantonio Gresini Racing 1:33.891 DNF
NC ESP Iker Lecuona Honda Team 1:54.733 DNF
NC PRT Miguel Oliveira CryptoDATA RNF 1:43.746 DNF
NC ITA Enea Bastianini Lenovo Team 1:34.364 DNF
NC ESP Maverick Vinales Aprilia Racing 1:33.638 DNF
NC FRA Fabio Quartararo Monster Energy 1:34.649 DNF
NC FRA Johann Zarco Prima Pramac 1:34.522 DNF
NC AUS Jack Miller Red Bull Racing 1:40.963 DNF

ridertua.com

ridertua

Leave a Comment

Recent Posts

MG Motor Kembali Tampilkan Maxus 9 Walau Belum Dijual

RiderTua.com - MG Motor telah menghadirkan tiga mobil ramah lingkungan di Indonesia, terdiri dari dua model BEV dan satu model…

3 Mei 2024

Wuling Cloud EV Jadi Lawan Baru Bagi BYD Dolphin

RiderTua.com - Wuling baru saja mengumumkan pemesanan Cloud EV, termasuk estimasi harga dan pengiriman unitnya ke konsumen. Mobil listrik ini…

3 Mei 2024

Seres E1 Masih Bisa Terjual Ratusan Unit Tiap Bulannya

RiderTua.com - Seres E1 baru dijual selama lebih dari setahun di Indonesia, dan menjadi mobil ramah lingkungan pertama dari DFSK.…

3 Mei 2024

Valentino Rossi : Jika Terlihat Lemah di Depan Marc Marquez, Dia Cenderung ‘Melahap’ Kita!

RiderTua.com - Valentino Rossi yang hadir di paddock melihat dengan mata kepala sendiri ketika Marc Marquez vs Pecco Bagnaia duel…

3 Mei 2024

Skutik Baru Yamaha Fluo 125 Buatan Indonesia ini Harganya Bikin Kaget

RiderTua.com - Memang ini merupakan Yamaha FreeGo yang lama, tapi skutik buatan Indonesia ini diekspor ke Brasil dengan nama Yamaha…

3 Mei 2024

Peugeot Hentikan Penjualan Mobilnya di Indonesia?

RiderTua.com - Peugeot telah hadir di Indonesia selama lebih dari tiga tahun, walau mereka baru menjual tiga model. Ketiganya terdiri…

3 Mei 2024