RiderTua.com – Setelah kontak dengan Brad Binder, Johann Zarco finis di posisi ke-5 dalam sprint MotoGP di Sachsenring. Tapi kemudian, rider Pramac Ducati itu sempat khawatir apakah akan ada sanksi untuknya atas insiden tersebut. Seperti diketahui, Zarco menyentuh Binder di bagian dalam tikungan Ralf Waldmann di lap terakhir dan menyebabkan pembalap Red Bull KTM itu hampir keluar jalur. Panel Stewart FIM MotoGP mencermati insiden tersebut, mengklasifikasikannya sebagai balapan yang sulit dan membebaskannya dari penalti.
“Saya khawatir dan bertanya-tanya apakah saya akan mendapat penalti? Itu akan mengecewakan dan seperti biasa akan menjadi sebuah skandal. Saya senang, akhirnya hal itu tidak terjadi,” ungkap rider asal Prancis itu.
Johann Zarco : Insiden dengan Brad Binder akan Menjadi Skandal
Sprint MotoGP di Sachsenring berjalan seru. Setelah melewati fase awal yang penuh gejolak dengan banyaknya aksi overtake dan pergantian posisi yang intens, Jorge Martin memimpin di lap keempat dan mampu membuka jarak dengan Pecco Bagnaia. Awalnya Jack Miller mampu melakukan serangan bertubi-tubi melawan Pecco, tetapi di pertengahan balapan (15 lap), 3 teratas (Martin, Bagnaia dan Miller) hanya terpisah beberapa detik.
Luca Marini (Mooney VR46 Ducati), Johann Zarco (Prima Pramac Ducati) dan Brad Binder (Red Bull KTM) bertarung dalam duel seru untuk memperebutkan posisi ke-4, yang pada akhirnya duel tersebut dimenangkan Marini.
BTW, mengenai insidennya dengan Zarco, Binder menggambarkan situasinya sebagai ‘sedikit di ambang batas’. Tetapi dia tetap tenang.
Zarco pun menjelaskan, “Sulit menyalip Brad. Di mana saya kuat, dia juga kuat di tikungan 11. Kami bersentuhan di lap terakhir, yang tidak saya inginkan karena situasinya agak rumit. Saya senang kami tidak sampai crash. Brad melihatku datang dan hal baiknya tentang dia adalah dia tidak sebodoh itu dan tidak bersandar pada motorku.”
“Dia tahu itu adalah titik menyalip cepat dan mampu mengendalikan motornya dengan baik setelah kontak. Bahkan saya masih sempat berharap bisa mengejar Marini di dua tikungan terakhir karena dia mengalami masalah ban. Tapi dia menutup celah untukku di area mana pun,” lanjut rider berusia 32 tahun itu.
Zarco menyentuh garis finis dengan kalah 0,051 detik dari Marini, sementara Binder finis ke-6 kalah 0,7 detik karena melebar. Pembalap Pramac itu mencetak 5 poin untuk finis ke-5 dan kini menempati peringkat 5 di klasemen hanya selisih 3 poin di belakang Binder yang berada di peringkat 4.






