Categories: MotoGPSuperbike

Resmi: Tetsuta Nagashima Gantikan Iker Lecuona di Phillip Island

RiderTua.com – Honda resmi mengkonfirmasi bahwa Iker Lecuona absen untuk final Kejuaraan Dunia Superbike 2022 di Phillip Island. Tes rider HRC Tetsuta Nagashima didapuk untuk menggantikan rider yang cedera itu. Seperti diketahui, Lecuona kehilangan kendali atas Fireblade-nya saat mengubah arah di tikungan 3 pada FP2 Jumat sore di Sirkuit Mandalika sehingga mengakibatkan highside horor. Pembalap Honda itu menghantam aspal dengan keras, mengalami patah tulang vertebra T12 (tulang punggung) dan patah tulang sakrum kiri (bagian dari tulang panggul).

Pembalap berusia 22 tahun itu langsung terbang kembali ke Spanyol untuk mencari ‘second opinion’, dengan kemungkinan ikut balapan dalam final World Superbike 2022 di Phillip Island akhir pekan depan, namun sia-sia, seperti yang diperkirakan.. Lecuona akhirnya absen.

Honda: Tetsuta Nagashima Gantikan Iker Lecuona di Phillip Island

Seperti diberitakan sebelumnya, Tetsuta Nagashima akan mengisi posisi Lecuona. Bagi pembalap berusia 30 tahun itu, ini adalah debutnya di Kejuaraan Dunia Superbike. Tapi Nagashima pernah menunggangi CBR1000RR-R di Kejuaraan Dunia Superbike dan juga ban Pirelli, saat tes di Misano pada 21 Juni. Sebagai tes rider untuk Honda Racing Corporation (HRC), dia pasti memiliki kesempatan untuk mengeksplorasi Super Concession Parts baru di lintasan.

Tetsuta Nagashima

Hanya beberapa minggu kemudian, pembalap asal Jepang itu memenangkan balapan 8 jam yang legendaris di Suzuka bersama Iker Lecuona dan Takumi Takahashi. Xavi Vierge saat itu cedera, sekarang Lecuona.

Bisakah Nagashima tampil apik? Seperti diketahui, dia menggantikan Takaaki Nakagami yang cedera di tim MotoGP LCR Honda tahun ini dan juga menyelesaikan GP Phillip Island dalam peran ini. Karena itu, dia sudah memiliki pengetahuan trek dengan motor bertenaga tinggi.

Mimi Carrasco

Leave a Comment

Recent Posts

Pedro Acosta Raih Podium Sprint Pertama dan Kini Menempati Peringkat 2 di Klasemen

RiderTua.com - Sekali lagi, rookie MotoGP Pedro Acosta tampil mengejutkan dan lagi-lagi menjadi pembalap KTM terbaik pada sprint race di…

28 April 2024

Cuma Rp 90 Jutaan? Skutik Bongsor Suzuki Burgman 400 Resmi Dirilis

RiderTua.com - Skutik bongsor yang kembali diluncurkan oleh Suzuki Jepang, yakni Burgman 400 kali ini untuk model 2024 telah mendapat…

28 April 2024

Podium Fabio Quartararo Dibatalkan Akibat Tekanan Ban, Dani Pedrosa Dipromosikan ke P3

RiderTua.com - Podium Fabio Quartararo dibatalkan.. Daniel Pedrosa atau Dani Pedrosa (Red Bull KTM Factory Racing) akhirnya dipromosikan ke P3…

28 April 2024

Enea Bastianini : Tidak Semua Rider Ducati Mengalami Masalah Getaran, Gaya Balap!

RiderTua.com - Di posisi ke-8, Enea Bastianini langsung melaju ke Q2 di Jerez pada hari Jumat setelah akhir-akhir ini selalu…

28 April 2024

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera, Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024 — Rider Prima Pramac, Jorge Martin, berhasil memenangkan balapan…

27 April 2024

Hasil Kualifikasi Moto2 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Pembalap Speed Up Racing Fermin Aldeguer mampu menyelesaikan kualifikasi Moto2 Spanyol 2024 yang digelar…

27 April 2024