Home MotoGP Pecco Bagnaia: ‘Tak Rela’ Disalip Miller, Bukan Panik, Tapi…

    Pecco Bagnaia: ‘Tak Rela’ Disalip Miller, Bukan Panik, Tapi…

    Francesco Pecco Bagnaia - Jack Miller
    Francesco Pecco Bagnaia - Jack Miller

    RiderTua.com – Hanya sekali dan hanya sesaat, Bagnaia sempat menyerahkan keunggulan kepada rekan setimnya Jack Miller di tikungan 9 (disalip sebentar oleh Miller). Namun dia dengan cepat membalasnya… bukan panik, tapi ini alasannya: “Saya memiliki banyak momen saat memimpin di depan dan saya berkata pada diri sendiri, ‘jika saya tetap di belakangnya (Miller), tekanan udara ban depan pasti akan meningkat dengan cepat, (dan bisa ditebak, risiko apa yang bakal terjadi)” ujar pembalap berusia 25 tahun itu mengomentari serangan baliknya yang cepat. Seperti kita liaht dalam balapan semalam, Pecco Bagnaia memimpin setiap lap di GP Austria pada race hari Minggu. Dengan kemenangan MotoGP ketiga berturut -turut, rider Ducati itu menggarisbawahi bahwa dia telah mengambil langkah maju. Mungkin ada yang bilang Miller mengalah dari Pecco, tapi kenapa Miller juga mengalah dari Quartararo..?

    Pecco Tak Mau Dibelakang Miller

    Setelah itu, Pecco melaju tak terkalahkan meraih kemenangan kelimanya musim ini. Itu adalah kemenangan ketiganya berturut-turut, menyamai ‘rekor’ Casey Stoner dengan Ducati. Satu-satunya pembalap Italia yang memiliki ‘rekor’ seperti itu di kelas utama adalah mentor VR46-nya Valentino Rossi.

    Jack Miller Pecco Baganaia

    Defisit Bagnaia di klasemen telah meningkat dari 91 menjadi 44 poin setelah total 4 kali nirpoin di paruh pertama musim ini.

    Pecco yakin, dia telah belajar dari kesalahannya. “Saya senang, kami menggunakan momen ini untuk meningkatkan diri. Terima kasih kepada keluarga saya, tim saya, pacar saya dan VR46. Kami semua bekerja bersama untuk menemukan letak kesalahan dan melakukan peningkatan. Saya pasti harus lebih banyak belajar untuk mencapai level beberapa pembalap top di masa lalu. Tapi saya pikir saya telah membuat langkah maju dan saya harus melanjutkan tren positif ini,” pungkas rider yang selalu ditemani adiknya Carola Bagnaia saat balapan itu.

    © ridertua.com

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini