Home Klasemen MotoGP Klasemen MotoGP Usai Seri ke-4 Amerika Serikat

    Klasemen MotoGP Usai Seri ke-4 Amerika Serikat

    RiderTua.com – Klasemen sementara MotoGP usai seri ke-4 Amerika Serikat: Enea Bastianini kembali merebut kepemimpinanya setelah menang di awal seri Qatar. Balapan MotoGP yang luar biasa untuk merayakan GP ke-500. Enea Bastianini yang luar biasa, dan seorang pembalap yang solid nan cerdas di mana menyerang Jack Miller paruh kedua race, dengan manajemen ban yang bagus, selain didukung oleh motor yang sudah sempurna. Bahkan GP22 terlihat kewalahan, termasuk GP22 milik tim Pramac yang merosot tajam (Martin dari Pole finish P-8) sepertinya boros ban.. Apakah insinyur Ducati telah salah meracik motor tahun 2022 mereka..

    Klasemen MotoGP Usai Seri ke-4 Amerika Serikat

    Pembalap Australia itu tidak bisa berbuat apa-apa, dan pembalap Gresini itu dilepaskannya untuk meraih kemenangan lain untuk pabrikan Ducati, yang pertama di COTA. Bestia  menjadi Sheriff baru Austin, dan sekali lagi sebagai pemimpin klasemen dengan kesuksesan besar ini. Alex Rins mampu memberikan perlawanan di lap terakhir. Hal yang menarik lain adalah comeback nya Marc Marquez..

    Hasil race MotoGP Amerika 2022
    Hasil race MotoGP Amerika 2022

    Di belakang Bestia ada Alex Rins yang dengan konsisten mendulang poin dengan finis 7-5-3-2 selama 4 balapan terakhir dengan total 56 poin.. Tempat ketiga Aleix Espargaro yang memimpin seri sebelumnya dengan 50 poin..

    Kejuaraan dunia masih panjang dan apapun bisa terjadi dan berbalik di paruh kedua musim.. Jika Bastianini konsisten bukan tidak mungkin dia akan menjadi juara dunia..

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu.

    Klasemen MotoGP Sementara Setelah COTA

    1 BASTIANINI Enea ITA 61
    2 RINS Alex SPA 56
    3 ESPARGARO Aleix SPA 50
    4 MIR Joan SPA 46
    5 QUARTARARO Fabio FRA 44
    6 BINDER Brad RSA 42
    7 MILLER Jack AUS 31
    8 ZARCO Johann FRA 31
    9 OLIVEIRA Miguel POR 28
    10 MARTIN Jorge SPA 28
    11 ESPARGARO Pol SPA 23
    12 BAGNAIA Francesco ITA 23
    13 MARQUEZ Marc SPA 21
    14 VIÑALES Maverick SPA 19
    15 MORBIDELLI Franco ITA 14
    16 NAKAGAMI Takaaki JPN 12
    17 MARINI Luca ITA 10
    18 BEZZECCHI Marco ITA 7
    19 BINDER Darryn RSA 6
    20 MARQUEZ Alex SPA 4
    21 DOVIZIOSO Andrea ITA 3
    22 GARDNER Remy AUS 1
    23 FERNANDEZ Raul SPA 0

    © ridertua.com

    Konten promosi pihak ketiga – hasil dapat berbeda untuk setiap individu....

    TINGGALKAN BALASAN

    Silakan masukkan komentar Anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini