RiderTua.com – Santi Hernandez: Marc Marquez belum fit 100 persen… Pembalap Repsol Honda itu memang telah pulih dari diplopia akibat dari crash saat latihan off-road pada Oktober tahun lalu. Namun cedera bahu kanan masih mengganggu Marc Marquez hingga kini. Saat presentasi tim hari Selasa lalu, rider berusia 28 tahun itu berkata, “Tahun lalu dan pada musim dingin, kami fokus dimana saya agak terbatas dalam hal ini.” Meski begitu Marc akan bisa bertarung sejak awal musim ini. Meskipun rider asal Cervera-Spanyol itu belum 100 persen fit. Bagi kepala krunya Santi Hernandez, itu tidak membuat banyak perbedaan. Bahkan kalau Marc bisa juara dunia akan mengagumkan karena belum fit 100%..
Santi Hernandez: Marc Marquez Belum Fit 100 Persen
Juara dunia 8 kali itu menambahkan, “Tapi kami telah menyesuaikan persiapan dan fase pemulihan setelah menyelesaikan tugas. Jika kita bisa mengendalikan rasa sakitnya, itu seharusnya tidak menjadi masalah. Tapi memang benar, saya harus melakukan beberapa hal yang berbeda dari sebelumnya. Dan tentu saja butuh waktu untuk menyelesaikannya.”

“Tapi saya tidak khawatir tentang itu. Saya tahu bahwa jika saya bekerja dengan baik bulan ini dan mungkin bulan depan, saya akan dapat mengendarai motor tanpa batasan. Saya lebih suka fokus pada performa saya dan motor. Saya dan tim akan melakukan segalanya untuk dapat bersaing dalam balapan dalam bentuk terbaik,” tegas peringkat 7 dalam klasemen 2021 itu ketika ditanya tentang trek mana yang dia takuti batasan terbesarnya.
Kepala krunya Santi Hernandez, juga lebih suka menjawab pertanyaan-pertanyaan yang biasa muncul selama persiapan musim. “Ini bukan hal baru. Kami telah melihat seperti apa dalam beberapa tahun terakhir, ketika pembalap tidak cukup fit. Bagi saya tidak ada perbedaan besar dalam cara pendekatannya,” ujarnya.
“Kami tentu saja dalam posisi yang lebih baik dari tahun lalu. Karena kami bisa mempersiapkan musim seperti biasa, meski dia belum 100 persen fit, sikap saya tetap sama. Seperti biasa, kami akan berkonsentrasi pada pekerjaan kami agar dapat bersaing dalam kondisi terbaik untuk balapan pertama musim ini,” pungkas Hernandez.