Categories: Otomotif

LSUV Terios Bakal Disegarkan Bulan Ini?

RiderTua.com – Sudah cukup lama sejak Terios generasi terbaru dihadirkan di pasar roda empat Tanah Air. Namun itu saja belum cukup, terlebih sejak model ini mendapat minor change pada fiturnya. Astra Daihatsu Motor (ADM) diketahui tengah menyiapkan penyegaran untuk Terios. ‘Facelift’ tersebut disebut akan dirilis pada bulan ini.

Baca juga: Daihatsu Takkan Hadirkan Varian Mirip Toyota GR?

Daihatsu Siapkan Penyegaran Untuk Terios

Mungkin soal penyegaran atau facelift, Terios (termasuk Rush) sudah mendapatkannya beberapa kali sejak model generasi terbarunya dirilis. Terakhir model ini mendapat minor change dengan menambahkan fitur automatic idling stop system dan ESP. Sementara Rush mendapat varian GR Sport dari Toyota, yang juga termasuk fitur idling stop.

Namun sepertinya penyegaran sudah mulai dibutuhkan lagi, terlebih minor change saja tidak cukup. Terios sendiri sudah menurun popularitasnya sejak kehadiran Rocky dan Raize di Indonesia, dengan harga yang tak jauh berbeda. Inilah yang membuat ADM berniat untuk menghadirkan penyegaran untuk Terios.

(Foto: Liputan6.com)

Fitur Baru?

Sebenarnya ini bukan sekedar penyegaran, melainkan peningkatan menurut Daihatsu. Namun ADM sendiri tak menjelaskan seperti apa ubahan yang akan diberikannya pada LSUV unggulannya tersebut. Tapi mereka akan mengumumkannya ketika sudah merilisnya pada tanggal 17 September mendatang.

Kalaupun ubahannya adalah dari eksterior sampai interior, setidaknya itu sudah lebih baik dari sebelumnya. Apalagi kalau ditambah dengan penambahan fitur seperti ADAS, meski ini semua masih berupa spekulasi. Sebab ADM tak mau membocorkan satupun detail dari Terios ‘facelift’ ini sampai waktunya tiba.

Entah apakah Rush nantinya juga ikut mendapat penyegaran, walaupun sudah mendapat varian GR Sport. Meski kalau nantinya Terios yang hanya disegarkan, setidaknya sudah ‘dibagi sama rata’. Sebab Daihatsu sendiri tak mau mengeluarkan varian serupa Gazoo Racing milik Toyota.

Daffa

Leave a Comment

Recent Posts

Hasil Latihan Bebas Moto3 Spanyol 2024

RiderTua.com, Jerez de la Frontera - Jumat (26/4/2024), Pembalap CFMoto Aspar Racing, David Alonso menjadi yang tercepat dalam Latihan Bebas…

26 April 2024

Chery Hadirkan Tambahan Fitur Untuk Omoda E5

RiderTua.com - Chery telah sukses dalam menjual Omoda E5 di Indonesia sejak diluncurkan bulan Februari lalu. Mobil SUV listrik ini…

26 April 2024

Jorge Martin : Berhati-hati di Awal Balapan Agar Tidak Muncul Masalah Getaran

RiderTua.com - Pada konferensi pers di Jerez, Jorge Martin menjelaskan bahwa dia masih perlu meningkatkan diri di GP Spanyol. Rider…

26 April 2024

Toyota Kijang Innova Reborn yang Masih Laris Terjual

RiderTua.com - Toyota cukup sukses dalam menghadirkan Kijang Innova Zenix sejak setahun lalu di Indonesia. Sebab mobil medium MPV ini…

26 April 2024

Mini Aceman Resmi Dirilis, Crossover Listrik yang Tampil Menarik

RiderTua.com - Mini memang dikenal dengan sejumlah produknya yang memiliki kualitas tinggi. Termasuk mobil listrik pertamanya yang dirilis beberapa tahun…

26 April 2024

Mitsubishi Hadirkan Penyegaran Untuk ASX di Eropa

RiderTua.com - Mitsubishi memiliki beberapa mobil SUV yang dijualnya di pasar global. Salah satunya ASX, yang sebenarnya merupakan versi Eropa…

26 April 2024